Pentingnya Menjaga Kesehatan Mulut di Saat Wabah COVID-19

Pada saat ini masyarakat dunia kembali dikhawatirkan dengan adanya virus yang diketahui sedang mewabah di berbagai belahan dunia tak terkecuali di Indonesia yang dikenal dengan COVID – 19. Dan di Indonesia sendiri pandemi COVID – 19 ini juga berkembang dengan sangat pesat dan hingga saat ini diketahui sudah lebih dari sekitar 4000 penduduk Indonesia yang sudah terinfeksi COVID – 19 ini.

Dalam kondisi pandemi COVID – 19 ini kesehatan merupakan salah satu faktor penting agar kita dapat melakukan aktivitas sehari sehari dengan baik. Maka dari itu, penting untuk menjaga kesehatan tubuh, namun tidak hanya kesehatan tubuh saja yang penting untuk dijaga, kesehatan gigi dan rongga mulut juga wajib untuk diperhatikan.

Gigi dan rongga mulut  merupakan "pintu gerbang" masuknya bakteri, kuman atau virus yang dapat mempengaruhi masalah kesehatan pada organ tubuh lainnya. Di rongga mulut terdapat berbagai macam bakteri, bakteri aerob maupun anaerob, bakteri yang menyebabkan berbagai masalah kesehatan gigi dan rongga mulut dapat menyebar ke organ lain pada tubuh melalui sistem peredaran darah.

Didalam rongga mulut terdapat bebrapa macam mikroorganisme meskipun bersifat komensal, pada keadaan tertentu bisa bersifat pathogen apabila respon penjamu terganggu (Roeslan, 2002). Pembersih mulut secara alamiah yang seharusnya dilakukan oleh lidah dan air liur, bila tidak bekerja dengan semestinya dapat menyebabkan terjadinnya infeksi rongga mulut, misalnya penderita dengan sakit parah dan penderita yang tidak boleh atau tidak mampu memasukkan sesuatu melalui mulut mereka (Wolf, 1984).

Masalah kesehatan gigi dan mulut dapat terjadi pada anak-anak maupun dewasa . Apabila dibiarkan maka akan mempengaruhi kesehatan dan kualitas hidup. Hal ini dikarenakan adanya rasa sakit dan ketidaknyamanan yang akhirnya mengakibatkan gangguan makan, tidur, konsentrasi, dan terganggunya  aktivitas sehari-hari. 

Oleh sebab itu, dalam hal ini  penting untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Dimulai dengan hal yang sederhana yaitu menyikat gigi dengan teratur setiap pagi dan malam sebelum tidur, menggunakan sikat gigi bulu halus dan pasta gigi berfluoride, dan pada saat menyikat gigi pastikan agar seluruh gigi disikat dengan baik.

Menyikat gigi seharusnya jangan terlalu kencang dan lama, namun yang terpenting disini adalah pastikan sisa makanan tidak ada yg tertinggal pada gigi dan rongga mulut. Setelah menyikat gigi, kumur dengan air bersih secukupnya, tidak perlu berkumur terlalu banyak agar fluoride dari pasta gigi masih menempel di gigi. Fluoride merupakan ion mineral yang baik untuk gigi sehingga gigi tidak mudah terkena karies gigi atau gigi berlubang.

Oral hygiene adalah suatu perawatan mulut dengan atau tanpa menggunakan antiseptik untuk memenuhi salah satu kebutuhan personal hygiene klien. Secara sederhana Oral hygiene dapat menggunakan air bersih, hangat dan matang. Oral hygiene dapat dilakukan bersama pada waktu perawatan kebersihan tubuh yang lain seperti mandi, menyikat gigi dll.

Tujuan Oral Hygiene

Pembersihan rongga mulut (Oral hygiene) memiliki tujuan sebagai berikut:

  • Mencegah terjadinya infeksi
  • Memberikan rasa nyaman pada daera mulut klien
  • Mengurangi nyeri yang berlebihan
  • Mencegah terjadinya komplikasi

Dan dalam kaitannya dengan pandemi COVID -19 ini bahwa kesehatan gigi dan rongga mulut harus menjadi perhatian kita juga, karena rongga mulut adalah pintu gerbang untuk masuknya bakteri, jamur dan ataupun virus tak terkecuali COVID 19.

Dan  sebaiknyalah setelah kita menyikat gigi, dianjurkan berkumur dengan obat kumur yang mengandung antiseptik yang dapat menjaga kesehatan gigi dan rongga mulut serta dapat mencegah mulut terinfeksi oleh bakteri, jamur dan virus, dan salah satunya adalah obat kumur dengan kandungan Chlorhexidine.

APA ITU CHLORHEXIDINE?

Chlorxedine adalah antiseptik untuk melawan infeksi yang diakibatkan oleh bakteri, jamur dan virus. Sediaan Chlorhexidine ada dalam berbagai macam bentuk dan salah satunya dalam bentuk obat kumur.

CARA PENGGUNAAN OBAT KUMUR CHLORHEXIDINE

Penggunaan Chlorhexidine harus sesuai dengan petunjuk pemakaian yang tertera pada label produk atau sesuai dengan instruksi dokter dan harap diperhatikan jangan menggunakan obat ini dalam dosis yang lebih besar atau jangka waktu yang lebih dari yang direkomendasikan oleh dokter.

Chlorhexidine tidak dianjurkan untuk dicampur dengan larutan yang lain. Dan apabila dalam penggunaan, gejalanya tidak membaik atau semakin parah dianjurkan agar segera berkonsultasi dengan dokter.

CARA PENYIMPANAN OBAT KUMUR CHLORHEXIDINE

Obat ini paling baik disimpan pada suhu ruangan dan jangan terkena matahari langsung dan tempat yang lembab. Dan apabila masa berlaku obat ini sudah habis dianurkan agar tidak digunakan lagi.

CARA PENGGUNAAN

Penggunaan dan dosis dari Chlorhexidine ini harus sesuai dengan instruksi dokter dan sediaan yang terdapat di pasaran :

  1. Larutan oral untuk obat kumur dengan kandungan 0,12 %.
  2. Spray dan gel dengan kandungan 0,2%

 

Tentang Chlorhexidine

Golongan

Antiseptik.

Kategori

Obat bebas.

Manfaat

Mencegah dan mengobati gingivitis, serta untuk mencegah terjadinya infeksi pada rongga mulut akibat bakteri, jamur dan virus.
Kategori kehamilan dan menyusui

Kategori C (obat kumur) : Studi pada binatang percobaan memperlihatkan adanya efek samping terhadap janin, namun belum ada studi terkontrol pada wanita hamil. Obat hanya boleh digunakan jika besarnya manfaat yang diharapkan melebihi besarnya risiko terhadap janin.

Kategori B (cairan obat luar) : Studi pada binatang percobaan tidak memperlihatkan adanya risiko terhadap janin, namun belum ada studi terkontrol pada wanita hamil.Pada wanita yang sedang menyusui, chlorhexidine obat kumur maupun cairan obat luar, tidak diketahui diserap ke dalam ASI atau tidak. Konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter mengenai hal ini agar dokter dapat mempertimbangkan manfaat dan risikonya.

Bentuk obat Obat kumur, cairan obat luar.

 

Peringatan:

  • Hindari menggunakan chlorhexidine jika memiliki riwayat alergi terhadap obat ini.
  • Sebelum menggunakan chlorhexidine kumur, beri tahu dokter jika Anda sedang menggunakan gigi palsu, veneer gigi, atau tambalan gigi. Beri tahu dokter juga jika Anda sedang menderita periodontitis.
  • Harap berhati-hati dalam menggunakan chlorhexidine cairan obat luar, jika memiliki luka kulit yang dalam atau terbuka.
  • Penggunaan chlorhexidine jangan sampai mengenai mata, masuk ke telinga, atau mengenai bagian tubuh sensitif lainnya. Segera basuh dengan air jika obat ini masuk ke dalam mata. Jika tertelan dan menimbulkan efek samping serius, segera temui dokter.
  • Jika terjadi reaksi alergi atau overdosis setelah menggunakan chlorhexidine, segera temui dokter.

Salah satu produk yang anda bisa mendapatkannya di pasaran adalah PERIOKIN Spray

PERIOKIN Spray mengandung larutan chlorhexidine 0,2% yang memiliki nozzle penyemprot yang unik sehingga menjamin penyemprotan dapat merata ke seluruh rongga mulut. Cara penggunaannya pun cukup praktis, yaitu semprotkan kedalam rongga mulut sebanyak 2-3 kali sehari saja

Produk ini tanpa mengandung Alkohol sehingga aman digunakan.

Dan yang paling penting adalah tetaplah menjalani pola hidup sehat dengan makan makanan yang bergizi, konsumsi buah – buahan yang segar, istirahat teratur, kendalikan stress dan aktivitas fisik tetap harus kita lakukan walau dengan kondisi saat ini yang mengharuskan kita untuk tetap di rumah.

----------------------------------------------------------------------------------------------------

QUIZ :

  1. PERIOKIN SPRAY mengandung :
    1. Chlorhexidine
    2. Alkohol
    3. Semua benar
  2. PERIOKIN SPRAY dapat membunuh
    1. Bakteri
    2. Jamur
    3. Virus
    4. Semua Benar
  3. Rongga mulut merupakan pintu gerbang masuknya bakteri, jamur, dan virus yang sangat dimungkinkan akan menginfeksi organ tubuh lainnya, sehingga menjaga kesehatan rongga mulut sangat penting.
    1. Benar
    2. Salah

Kirimkan jawaban tersebut melalui email ke : [email protected] (dengan cc ke [email protected]) dengan format :

  • Judul artikel :
  • Jawaban soal No. 1 :
  • Jawaban soal No. 2 :
  • Jawaban soal No. 3 :
  • Nama :
  • Alamat Email :
  • HP :
  • Alamat rumah :

 3 pengirim yang beruntung akan mendapatkan merchandise menarik dari kami senilai Rp.1.000.000,-. Jawaban kami terima paling lambat tanggal 30 Juli 2020.

hadiah quiz periokin