Begini Cara Penggunaan Lanakeloid-E Cream yang Benar

Lanakeloid-E Cream merupakan krim yang digunakan untuk membantu mempercepat penyembuhan luka pada kulit serta mencegah timbulnya keloid. Dengan Lanakeloid ini, maka bekas luka yang terjadi pada kulit Anda tidak akan menimbulkan keloid atau jaringan parut.

Keloid sendiri merupakan jenis bekas luka yang bertekstur tebal dan menonjol. Bagi sebagian orang, bekas luka ini mungkin terlihat mengganggu penampilan.

Terlebih jika bekas luka tersebut berada di bagian anggota tubuh yang menonjol. Oleh karena itu diperlukan obat luka yang tepat supaya tidak menimbulkan bekas.

Apa Saja Kandungan dan Manfaat Lanakeloid-E Cream?

Lanakeloid-E cream, krim untuk mempercepat penyembuhan luka

Bagi Anda yang baru saja menjalani operasi caesar atau operasi lainnya, mungkin memerlukan Lanakeloid-E Cream untuk memudarkan luka bekas operasi.

Meskipun biasanya bekas luka pasca operasi ini hanya terlihat samar. Namun, tidak dapat dimungkiri jika terjadi infeksi, maka bekas luka tersebut dapat terlihat jelas dan membutuhkan waktu pengobatan yang cukup lama.

Lantas, bagaimana cara menyembuhkan bekas luka tersebut? Meski bekas luka tidak dapat pulih sempurna, setidaknya Anda dapat memudarkan bekas luka dengan cara menggunakan obat oles atau krim.

Penggunaan krim atau obat oles ini dapat membantu menyamarkan bekas luka pada kulit. Sehingga memperbaiki penampilan Anda.

Salah satu obat oles yang biasa digunakan untuk menyamarkan bekas luka yaitu Lanakeloid-E Cream.

Lanakeloid-E Cream memiliki kandungan zat aktif berupa madecassic acid, asiatic acid, asiaticoside, dan madecassoside. Kandungan tersebut berfungsi untuk menghambat asam mucopolysacharida dan biosintesa collagen.

Berikut ini kegunaan masing-masing kandungan Lanakeloid-E Cream

  1. Madecassic Acid

Salah satu kandungan Lanakeloid-E Cream yaitu madecassic acid. Secara umum, madecassic acid ini berguna untuk mempercepat penyembuhan kulit dan perbaikan jaringan kulit bekas luka.

  1. Asiaticoside

Untuk fungsi asiaticoside dalam obat ini yaitu sebagai bahan yang mampu menyeimbangkan kadar air dan minyak pada kulit.

  1. Asiatic Cosid

Asiatic cosid memiliki fungsi untuk memperkuat barier kulit. Kandungan ini dikenal sangat kaya antioksidan.

  1. Madecassoside

Madecassoside termasuk dalam soothing ingredients yang memiliki banyak manfaat. Apa saja? manfaatnya yaitu sebagai pereda kemerahan, mempercepat proses penyembuhan luka bakar, dan anti-inflammatory.

Anti-inflammatory atau anti-inflamasi ini berguna untuk mengurangi peradangan. Termasuk peradangan akibat luka.

Untuk khasiatnya sendiri, Lanakeloid-E Cream digunakan sebagai krim penyembuh luka. Baik berupa luka bakar, luka pasca operasi, maupun luka akibat trauma, misalnya terpukul lecet, atau terbentur.

Dengan obat atau krim ini, maka pembentukan keloid pada bekas luka akan terhambat. Berikut ini cara kerja Lanakeloid.

  1. Sebagai pembentuk lapisan pelindung kulit.
  2. Sebagai pelembap area kulit yang kering.
  3. Berfungsi untuk proses penyembuhan luka.
  4. Memperlambat kerusakan sel, terutama pada kulit.
  5. Mengurangi proses peradangan.

Untuk spesifikasi Lanakeloid yaitu sebagai berikut.

  • Bentuk: Krim.
  • Golongan: Obat Bebas.
  • Kelas Terapi: Obat Topikal.
  • Satuan Penjualan: Tube dengan kemasan @ 10 gram.
  • Farmasi: Pertiwi Agung.
  • Kandungan: Vitamin E 20 mg, Centella asiatica 100 mg.

Bagaimana Cara Penggunaan dan Dosis Lanakeloid-E Cream?

Meskipun berbentuk obat oles atau krim, Lanakeloid juga memiliki aturan penggunaan yang perlu Anda perhatikan.

Anda bisa mengoleskan obat tersebut sebanyak 1 hingga 2 kali dalam sehari. Untuk penyembuhan luka dengan maksimal, Anda dapat menggunakan Lanakeloid secara rutin sampai adanya perubahan pada luka yang dialami.

Gunakan obat Lanakeloid-E Cream ini dengan langkah berikut.

  1. Bersihkan luka menggunakan air bersih. Kemudian keringkan dengan handuk terlebih dahulu. Pastikan pada saat membersihkan luka, tangan Anda dalam keadaan bersih.

Proses mengeringkan luka dilakukan dengan cara mengusapkan handuk bersih yang telah dibasahi dengan air hangat ke area luka.

Setelah itu, keringkan bagian luka dengan handuk bersih dan kering. Tepukkan perlahan-lahan pada area luka.

Jangan sekali-kali membersihkan luka menggunakan sabun antibakteri, lotion, dan bedak di area luka. Sebab hal ini dapat menghambat penyembuhan luka.

  1. Jangan lupa cuci tangan dengan sabun sebelum mengambil krim dari tube.
  2. Keringkan tangan menggunakan lap atau handuk bersih.
  3. Keluarkan krim dari tube secara perlahan. Gunakan krim secukupnya disesuaikan dengan kebutuhan luka.
  4. Setelah itu, oleskan obat pada area kulit yang mengalami luka. Oleskan krim secara tipis-tipis dan pelan-pelan.
  5. Tutup tube dengan rapat seperti semula.
  6. Simpan obat di tempat yang aman dengan suhu di bawah 25 derajat celcius.
  7. Cuci tangan kembali hingga bersih setelah selesai pengolesan.

Perlu diketahui bahwa obat ini tidak boleh digunakan bagi pasien dengan riwayat hipersensitif pada salah satu kandungan cream penghilang bekas luka, Anda juga dapat menghindari pemakaian apabila terjadi alergi.

Lantas, seperti apa efek samping Lanakeloid-E Cream?

Belum ada laporan mengenai efek samping yang ditimbulkan dari penggunaan Lanakeloid-E cream ini, tetapi bila Anda mempunyai sensitifitas terhadap salah satu kandungan bahan yang ada, maka sebaiknya hindari menggunakan produk ini.

Atau untuk lebih amannya, silahkan berkonsultasi dahulu dengan dokter sebelum memutuskan untuk membeli produk ini.

Berikut adalah beberapa efek samping yang dapat muncul akibat penggunaan produk oles di kulit :

  1. Iritasi atau respon lokal yang terjadi pada kulit akibat reaksi terhadap zat tertentu.
  2. Sensasi terbakar atau nyeri yang terasa menusuk atau berdenyut.

Bagi sebagian orang mungkin dapat mengalami beberapa efek samping yang tidak disebutkan di atas. Jika efek samping yang ditimbulkan tidak segera membaik, sebaiknya segera konsultasikan kepada dokter.

Anda juga perlu konsultasi terlebih dahulu dengan dokter jika memiliki beberapa masalah kesehatan berikut.

  • Menderita penyakit liver.
  • Menderita penyakit ginjal.
  • Kulit sensitif.
  • Hamil dan menyusui.
  • Sedang program hamil atau merencanakan kehamilan dalam waktu dekat.
  • Hendak menjalani operasi dalam waktu dekat.

Di Mana Anda Bisa Mendapatkan Lanakeloid-E Cream?

Jika Anda membutuhkan cream penghilang bekas luka ini, maka Anda bisa mendapatkannya dengan mudah di apotek online Medicastore.

Medicastore merupakan apotek online terpercaya yang siap melayani segala kebutuhan kesehatan yang Anda butuhkan. Seluruh produk yang ada di Medicastore sudah terdaftar di BPOM dan terjamin aman.

Meskipun melayani secara online, kami merupakan apotek dengan ijin resmi untuk menjual produk kesehatan, termasuk obat dengan resep dokter.

Anda dapat menemukan Medicastore dengan mudah karena telah memiliki beberapa cabang di Indonesia. Cabang tersebut berada antara lain di Jakarta Barat, Jakarta Timur, Bandung, Surabaya, dan Makasar.

Apotek online membantu supaya pemenuhan kebutuhan obat Anda semakin praktis dan mudah. Tidak hanya itu, biaya dan waktu yang Anda butuhkan pun lebih efektif.

Dengan demikian, Anda tidak perlu datang langsung ke apotek. Sebab Anda bisa mendapatkan obat yang sedang dibutuhkan secara online.

Sistem pemesanan obat cukup dengan mengunjungi website kami. Setelah itu, Anda bisa memilih jenis obat yang diinginkan. Anda juga dapat berkonsultasi lebih dahulu sebelum memesan obat.

Penuhi kebutuhan obat Anda melalui apotek online Medicastore. Untuk bekas  luka Anda, berikan penanganan yang tepat untuk mencegah timbulnya keloid dengan Lanakeloid-E Cream.

Tunggu apa lagi ? pesan segera di apotek Medicastore. Apotek online terpercaya yang lebih mudah, praktis, efektif, dan efisien.