Beda Exfoliating Toner dan Hydrating Toner yang Wajib Diketahui

Salah satu aspek penting dalam perawatan kulit adalah tidak salah pilih produk. Anda harus paham berbagai jenis skincare, termasuk mengetahui beda exfoliating toner dan hydrating toner. Mengapa? Karena kedua toner ini sering dianggap sama meski memiliki fungsi yang berbeda.

 

Exfoliating toner berfokus pada pengangkatan sel kulit mati, sementara hydrating toner berperan dalam melembabkan dan menyegarkan kulit. Memahami perbedaan ini akan membantu Anda memilih produk yang tepat sesuai kondisi kulit. Mari kita telusuri lebih lanjut manfaat dan karakteristik masing-masing toner ini.

 

Beda Exfoliating Toner dan Hydrating Toner

 

Beda Exfoliating Toner dan Hydrating Toner

 

Meski sama-sama toner, terdapat perbedaan signifikan antara jenis exfoliating dan hydrating. Memahami perbedaannya akan memudahkan Anda untuk memilih mana produk yang sesuai dengan kondisi kulit dan kebutuhan perawatannya.

 

  1. Kandungan Utama Toner

 

Sebelum memakai exfoliating toner atau hydrating toner, penting untuk melihat kandungan utama masing-masing produk. Exfoliating toner sering kali mengandung asam alfa-hidroksi (AHA) atau asam beta-hidroksi (BHA) yang efektif mengangkat sel kulit mati dan memperbaiki tekstur kulit.

 

Selain itu, bahan seperti niacinamide dan witch hazel juga umum ditemukan untuk mengecilkan pori-pori dan mengontrol produksi minyak. Di sisi lain, hydrating toner diformulasikan dengan bahan-bahan yang berfokus pada hidrasi, seperti hyaluronic acid, glycerin, dan aloe vera.

 

Bahan-bahan ini bekerja optimal dalam mengembalikan dan mempertahankan kelembaban kulit, memberikan sensasi lembut dan kenyal. Memahami perbedaan ini membantu Anda memilih toner yang sesuai dengan kebutuhan kulit Anda.

 

  1. Fungsi dan Tujuan Pemakaian

 

Exfoliating toner dirancang untuk mengangkat sel kulit mati, membersihkan pori-pori, dan merangsang regenerasi kulit, sehingga sangat cocok untuk kulit berminyak, berjerawat, atau memiliki tekstur kasar. Penggunaan rutin toner ini dapat membantu mencerahkan kulit dan mengurangi bekas jerawat.

 

Sebaliknya, hydrating toner berfokus pada pemulihan dan menjaga kelembapan kulit, menjadikannya pilihan ideal untuk kulit kering, sensitif, atau dehidrasi. Produk ini memberikan kelembutan dan kenyamanan setelah proses pembersihan, memastikan kulit tetap terhidrasi dan sehat.

 

  1. Cara Pengaplikasian

 

Anda disarankan menggunakan kapas saat akan mengaplikasikan exfoliating toner ke kulit. Tuangkan toner secukupnya pada kapas, lalu usapkan secara lembut ke seluruh wajah, hindari area mata dan mulut. Penggunaan kapas membantu mengangkat sel kulit mati secara lebih efektif dan meratakan cairan toner.

 

Hydrating toner dapat diaplikasikan dengan dua cara: menggunakan kapas atau langsung dengan tangan. Anda dapat menuangkan toner ke telapak tangan lalu tepuk-tepuk secara perlahan ke seluruh wajah hingga meresap. Pengaplikasian dengan tangan dipercaya dapat meminimalisir gesekan pada kulit.

 

Perbedaan cara pengaplikasian ini menunjukkan bahwa exfoliating toner lebih berfokus pada pengangkatan sel kulit mati, sedangkan hydrating toner lebih menekankan pada penyerapan dan hidrasi kulit.

 

  1. Frekuensi Pemakaian Toner

 

Karena bersifat eksfoliasi dan dapat meningkatkan sensitivitas kulit, exfoliating toner tidak dianjurkan untuk digunakan setiap hari. Frekuensi ideal pemakaian exfoliating toner adalah 1-3 kali seminggu. Penggunaan yang terlalu sering dapat menyebabkan iritasi, kulit kering, dan kemerahan.

 

Di sisi lain, hydrating toner dapat digunakan setiap hari, bahkan dua kali sehari, yaitu pada pagi dan malam hari. Hydrating toner berfungsi untuk menjaga kelembapan kulit sepanjang hari dan mempersiapkan kulit untuk menerima produk perawatan selanjutnya.

 

  1. Tekstur Produk

 

Sebagian besar exfoliating toner bertekstur cair seperti air. Tujuannya adalah agar kandungan aktif AHA/BHA/PHA dapat terserap dengan cepat dan bekerja optimal mengangkat sel-sel kulit mati.

 

Berbeda dengan exfoliating toner, hydrating toner memiliki rentang tekstur yang lebih beragam, mulai dari cair seperti air hingga sedikit lebih kental, bahkan ada pula yang bertekstur gel.

 

Tekstur yang lebih kental pada beberapa hydrating toner disebabkan oleh kandungan humektan seperti hyaluronic acid yang mampu mengikat air dan memberikan kelembaban ekstra. Beda exfoliating toner dan hydrating toner dalam hal tekstur menunjukkan fokus perawatan dari keduanya, yaitu eksfoliasi atau hidrasi.

 

  1. Waktu Pemakaian

 

Exfoliating toner idealnya digunakan pada malam hari. Hal ini dikarenakan proses eksfoliasi dapat meningkatkan sensitivitas kulit terhadap sinar matahari. Jadi, kulit Anda memiliki waktu untuk beregenerasi dahulu. Jadi, saat keluar rumah di siang hari risiko iritasi akibat paparan sinar UV bisa diminimalkan.

 

Berkebalikan dengan exfoliating toner, hydrating toner dapat digunakan kapan saja, baik pagi maupun malam hari. Pada pagi hari, hydrating toner membantu mempersiapkan kulit dan menjaga kelembabannya sebelum Anda beraktivitas.

 

Pada malam hari, hydrating toner membantu menenangkan dan melembabkan kembali kulit setelah terpapar polusi dan faktor lingkungan lainnya sepanjang hari. Jadi, kondisi kulit tetap terjaga setiap saat.

 

  1. Efek Samping Pemakaian Berlebihan

 

Penggunaan exfoliating toner dan hydrating toner memiliki potensi efek samping yang berbeda. Exfoliating toner dapat menyebabkan iritasi, kulit kering, kemerahan, dan rasa perih jika digunakan secara berlebihan atau tidak sesuai dengan jenis kulit.

 

Oleh karena itu, penting untuk memulai penggunaan exfoliating toner secara bertahap dan memperhatikan reaksi kulit. Apabila muncul rasa perih atau ada iritasi, hentikan pemakaian dan lanjut konsultasi dokter kulit.

 

Hydrating toner umumnya lebih aman dan jarang menimbulkan efek samping. Namun, pada beberapa kasus, terutama jika memiliki alergi terhadap kandungan tertentu, hydrating toner dapat menyebabkan iritasi ringan atau kemerahan.

 

  1. Jenis kulit yang Cocok

 

Hydrating toner umumnya cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit kering, berminyak, sensitif, dan kombinasi. Kandungan hydrating toner yang berfokus pada hidrasi membuatnya aman dan dapat diterima dengan baik oleh semua jenis kulit.

 

Sementara itu, pemilihan exfoliating toner perlu disesuaikan dengan jenis dan kondisi kulit. Untuk kulit berminyak dan berjerawat, exfoliating toner dengan yang mengandung BHA seperti salicylic acid dapat menjadi pilihan yang tepat.

 

Untuk kulit kering dan kusam, exfoliating toner dengan AHA seperti glycolic acid atau lactic acid dapat membantu mengangkat sel kulit mati dan mencerahkan kulit.  Sedangkan untuk kulit sensitif, exfoliating toner dengan PHA seperti gluconolactone merupakan pilihan yang lebih lembut.

 

  1. Perlu Tidaknya Pengaplikasian Sunscreen

 

Setelah menggunakan exfoliating toner, penggunaan sunscreen di pagi hari menjadi sangat penting. Kandungan aktif dalam exfoliating toner dapat meningkatkan sensitivitas kulit terhadap sinar matahari. Jadi, akan bahaya jika kulit tidak memiliki lapisan pelindung tambahan.

 

Sunscreen berfungsi untuk melindungi kulit dari paparan sinar UV yang dapat menyebabkan kerusakan kulit, penuaan dini, dan hiperpigmentasi. Sementara itu, penggunaan sunscreen setelah pemakaian hydrating toner opsional saja. Meskipun demikian, penggunaan sunscreen tetap dianjurkan untuk basic skincare.

 

Beli Exfoliating Toner dan Hydrating Toner secara Online di Medicastore

 

Sekarang, Anda bisa membeli produk-produk skincare berkualitas di Apotek Medicastore dengan mudah! Dengan belanja online, Anda dapat memilih berbagai merek terbaik yang sesuai dengan kebutuhan kulit.

 

Ulasan di atas juga membantu Anda untuk memilih produk mana yang cocok. Apalagi pembahasan terkait beda exfoliating toner dan hydrating toner sudah dijabarkan dengan sangat rinci.

 

Untuk urusan keamanan seperti belum atau sudahnya terdaftar BPOM, Anda tidak perlu khawatir. Apotek Medicastore memastikan setiap produk atau merek yang dijual terjamin dan direkomendasikan oleh para ahli kecantikan.

 

Jadi, tunggu apa lagi? Segera kunjungi website Apotek Medicastore dan dapatkan produk toner yang Anda inginkan, baik itu exfoliating toner dan hydrating toner pilihan Anda sekarang juga! 

 

Referensi:

  1. https://gotoskincare.com/blogs/the-go-to-guide/what-is-an-exfoliating-toner-and-do-i-really-need-one
  2. https://littleextralove.com/blog/skin-care/regular-vs-exfoliating-toner?srsltid=AfmBOor0Qtpt7qQNoebe4zf6C7u2Xakl5dELvz9FYF_cT7Ngx5SdtaLe
  3. https://www.fimela.com/beauty/read/5034670/beda-hydrating-toner-vs-exfoliating-toner-mana-yang-sebaiknya-digunakan
  4. https://www.nordstrom.com/browse/content/blog/what-does-face-toner-do