Detail Fasilitas Kesehatan
RUMAH SAKIT UMUM ANANDA PURWOREJO
Profil Fasilitas
Kami adalah perusahaan yang bergerak dibidang pelayanan kesehatan, awal mula didirikan pada bulan Maret 2005 dalam bentuk Praktek Spesialis Obsgyn yang beralamat di Perumahan Korpri, Sucen, Bayan, Purworejo selama 2 tahun, seiring dengan berjalannya waktu pada bulan Januari 2007 kami berpindah tempat dan berkembang menjadi sebuah Klinik Bersalin yang beralamat di Jalan Tentara Pelajar, tepatnya disebelah kantor Catatan Sipil menempati klinik kurang lebih selama 3 tahun. Pada tanggal 13 Februari 2010 sebagai titik awal menempati bangunan baru dengan nama Klinik Utama Ananda yang beralamat di Jalan Ringroad Barat (Utara Gor WR.Supratman), Sucen, Bayan, Purworejo dengan pelayanan Ibu dan Anak selama 6 tahun. Pada tanggal 26 Februari 2018, Klinik Utama Ananda resmi menjadi Rumah Sakit Umum Ananda tipe D menempati area seluas 4000 m² dengan cakupan pelayanan yang lebih luas diantaranya : Pelayanan Umum (IGD), Praktek Poli Obsgyn, Praktek Poli Anak, Praktek Poli Bedah, Praktek Poli Penyakit Dalam, Praktek Poli Gigi, Praktek Poli Umum, Perawatan Bayi Bermasalah, Laboratorium, Fisioterapi, Radiologi dan PONEK.
Kami tidak menemukan data layanan yang disediakan fasilitas RUMAH SAKIT UMUM ANANDA PURWOREJO.
Spesialisasi Dokter-Dokter yang Tersedia