Detail Fasilitas Kesehatan
RUMAH SAKIT PRIMAYA PGI CIKINI
Profil FasilitasTerapi Stroke Trombolisis
Terapi stroke trombolisis merupakan pengobatan penyakit stroke melalui tindakan pemberian obat pengencer darah (Alteplase atau r-TPA). Obat ini berbentuk cairan infus yang bekerja dengan cara melarutkan bekuan darah yang menyumbat pembuluh darah otak. Pe
Terapi Stroke Trombektomi
Terapi stroke trombektomi merupakan pengobatan penyakit stroke melalui tindakan kateterisasi pembuluh darah (Endovascular Mechanical Thrombectomy). Prosedur trombektomi ini dapat mengeluarkan bekuan darah dari pembuluh darah otak yang tersumbat sehingga
USG 2D & 4D
USG 2D & 4D adalah jenis pemeriksaan yang wajib dilakukan untuk memantau kondisi Si Kecil yang ada di dalam kandungan. Teknik pemeriksaan ini menggunakan gelombang suara yang berfrekuensi tinggi untuk menampilkan gambaran atau citra dari bagian dalam tubu
USG TRANSVAGINAL
USG transvaginal adalah metode pemeriksaan kehamilan serta kondisi organ-organ reproduksi wanita dengan memasukkan stik probe sepanjang 5-7.5 cm ke dalam vagina.
MRI
MRI adalah pemeriksaan medis menggunakan teknologi magnet serta gelombang radio untuk mengidentifikasi kondisi tubuh Anda. Bisa dikatakan, MRI adalah semacam scanner yang mampu melihat hingga ke bagian organ dalam.
ENDODONTIK
Endodontik adalah Prosedur pengambilan saraf atau jaringan infeksi pada akar gigi. Dokter akan membuang seluruh jaringan infeksi pada saluran akar dan menutupnya sehingga tidak terjadi infeksi kembali.
NICU & PICU
NICU & PICU adalah ruang perawatan intensif untuk bayi (sampai usia 28 hari) dan anak-anak yang memerlukan pengobatan dan perawatan khusus, guna mencegah dan mengobati terjadinya kegagalan organ-organ vital.
ICU & HCU
ICU & HCU merupakan fasilitas rawat inap bagi pasien yang membutuhkan pengawasan, perawatan, dan pengobatan ketat karena adanya penyakit atau kondisi tertentu yang mengancam jiwa.
VAKSIN MENINGITIS
Vaksin Meningitis adalah vaksin yang digunakan untuk mencegah infeksi bakteri Neisseria meningitidis.
ELEKTROKARDIOGRAM (EKG)
EKG adalah pemeriksaan untuk mengukur dan merekam aktivitas listrik jantung. EKG umumnya dilakukan untuk memeriksa kondisi jantung dan menilai efektivitas pengobatan penyakit jantung.
ESWL
Extracorporeal shock wave lithotripsy (ESWL) merupakan tindakan non-invasif untuk menangani batu saluran kemih, batu kandung kemih, batu ginjal, maupun batu empedu dengan memanfaatkan gelombang kejut dari luar tubuh tanpa merusak jaringan tubuh lainnya. G
ELEKTROENSEFALOGRAFI (EEG)
Elektroensefalografi (EEG) adalah tes untuk merekam aktivitas elektrik otak dengan menggunakan alat berbahan metal (elektroda) yang ditempelkan pada kulit kepala.
LAPAROSKOPI
Laparoskopi adalah prosedur yang dilakukan untuk memeriksa dan mengobati kondisi bagian dalam perut atau panggul. Prosedur ini dapat digunakan untuk mengobati gangguan pada organ tertentu, seperti usus buntu, kantung empedu, atau rahim.
C-Arm
C-Arm adalah adalah salah satu alat radiologi yang digunakan untuk melihat gambar atau obyek dari pasien yang akan dilihat langsung dengan cara fluoroscopy dengan bantuan layar monitor. C Arm dapat digunakan sebagai penunjang medis untuk bedah orthopedi,
IMUNISASI
Imunisasi adalah program pencegahan penyakit menular yang dilakukan dengan pemberian vaksin. Dengan pemberian vaksin ini, maka orang akan menjadi resisten terhadap penyakit tertentu.
FISIOTERAPI
Fisioterapi adalah tindakan atau terapi rehabilitasi yang dilakukan pada pasien pasca mengalami kondisi tertentu, seperti penyakit atau cedera. Pada dasarnya, fisioterapi dibutuhkan untuk mengembalikan fungsi normal tubuh dan dapat beraktivitas seperti bi
SKRINING HEPATITIS
Skrining Hepatitis adalah upaya untuk memeriksa dan mendeteksi keberadaan penyakit hepatitis. Skrining ini sering dilakukan melalui tes anti HCV. Jika hasilnya positif maka orang tersebut terinfeksi hepatitis.
SCALLING
Scaling adalah proses pembersihan karang gigi yang bertujuan untuk menghilangkan semua plak dan karang gigi (plak yang mengeras) pada gigi.
PEMERIKSAAN HIV
Pemeriksaan HIV adalah pemeriksaan yang bertujuan untuk menunjukkan jika seseorang terinfeksi HIV atau tidak. HIV (human immunodeficiency virus) sendiri adalah virus yang menyerang dan menghancurkan sel-sel dalam sistem kekebalan tubuh.