Cara Mengatasi Demam pada Anak dan Kapan Harus segera dibawa ke Rumah Sakit

Demam merupakan tanda bahwa tubuh sedang melakukan fungsinya melawan infeksi dan sering membuat kita sebagai ibu atau keluarga yang lain menjadi panik dan khawatir , respon seperti itu merupakan hal yang wajar terjadi . Suhu tubuh normal seorang anak berkisar antara 36,5-37 derajat celcius .

Diartikan demam , jika mengalami kenaikan suhu tubuh lebih dari 37.5 derajat celcius dan sudah dipastikan menggunakan alat pengukur suhu tubuh .  Alat pengukur suhu yang mudah dipakai adalah thermometer digital atau thermometer yang menggunakan metode inframerah .

Demam sering terjadi pada keadaan perubahan cuaca yang ekstrim , Infeksi virus/bakteri ,  atau setelah anak mendapatkan imuniasi .

Jika ibu atau keluarga sudah memastikan suhu anak tersebut menggunakan thermometer dan ada peningkatan suhu tubuh diatas 37.5 derajat celcius baru diartikan sebagai “demam”

Apa langkah selanjutnya yang harus dilakukan ?

  1. Ibu atau keluarga jangan panik

  2. Anak boleh dikompres menggunakan air hangat .

  3. Perhatikan sikecil, apakah masih aktif , rewel ataupun lemas .

  4. Perhatikan BAK sikecil .

  5. Berikan makanan yang mudah dicerna dan minum yang cukup .

  6. Jangan tutup seluruh tubuh anak dengan selimut yang tebal atau baju yang tebal .

  7. Pantau suhu anak secara ketat setiap 4 jam

  8. Jika suhu anak lebih dari 38 derajat celcius baru boleh diberikan obat penurun panas , obat yang dianjurkan Paracetamol dengan dosis yang telah disesuaikan .

Sumber : antaranews.com

Kapan Orang Tua perlu membawa anak ke Rumah Sakit ?

  1. Usia anak kurang dari 3 bulan tanpa memandang keadaan anak secara umum .

  2. Anak usia 3-36 bulan yang demam lebih dari 3 hari atau terdapat tanda bahaya .

  3. Anak usia 3-36 bulan dengan demam yang tinggi(≥39°c) .

  4. Anak semua usia yang suhunya>40°c .

  5. Anak semua usia dengan kejang demam .

  6. Anak semua usia yang demam berulang lebih dari 7 hari walaupun demam hanya berlangsung beberapa jam saja .

  7. Anak semua usia dengan penyakit kronik seperti penyakit jantung, kanker, lupus, penyakit ginjal .

  8. Anak yang demam disertai ruam .

"Ruam demam pada anak"

Sumber : https://www.ai-care.id

 

Anak harus sesegera mungkin dibawa ke dokter jika ditemui tanda-tanda bahaya sebagai berikut:

  1. Tidak merespons atau susah dibangunkan atau tidak bisa bergerak

  2. Kesulitan bernafas

  3. Bibir, lidah dan kuku nampak kebiruan

  4. Ubun-ubun terlihat cekung

  5. Ada kekakuan di leher

  6. Nyeri kepala hebat

  7. Nyeri perut hebat atau muntah-muntah

  8. Terdapat ruam atau bintik-bintik berwarna keunguan seperti memar

  9. Tidak mau makan atau minum dan terlihat terlalu lemah untuk minum

  10. Menangis terus menerus

  11. Anak gelisah

  12. Posisi tubuh condong ke depan dan tidak dapat mengontrol air liur

  13. Buang air kecil menjadi sedikit atau jarang

Ibu atau keluarga pendamping perlu memerhatikan sikecil sesuai kriteria diatas dengan ketat , jika ada salah satu kriteria diatas anak harus segera dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan terapi yang sesuai .  Hal terpenting adalah jangan panik jika anak terjadi demam , cukup lakukan langkah-langkah diatas sehingga semua bisa teratasi dengan baik .

 

 

 

Sumber :

- https://www.idai.or.id