Kolesterol sebenarnya merupakan zat lemak yang secara alami dibutuhkan oleh tubuh untuk mendukung berbagai fungsi penting. Misalnya untuk membangun sel dan membantu proses pembentukan vitamin tertentu. Namun, masih jarang orang yang mengetahui tanda kolesterol tinggi dan cara efektif mengatasinya.
Faktanya, kolesterol baru akan menimbulkan risiko kesehatan jika kadarnya dalam tubuh tidak seimbang. Kondisi yang sering disebut sebagai kolesterol tinggi terjadi ketika jumlah kolesterol "jahat" (LDL) meningkat secara berlebihan.
Kenali 5 Tanda Kolesterol Tinggi yang Bisa Mengancam Kesehatan
Apakah Anda pernah mengalami keluhan tertentu yang terasa mengganggu, tetapi tidak menyadari bahwa hal tersebut bisa menjadi tanda kolesterol Anda tinggi? Banyak orang tidak menyadari bahwa kadar kolesterol yang berlebihan dalam tubuh seringkali tidak menunjukkan gejala yang jelas di tahap awal.
Namun, jika Anda mengalami beberapa kondisi berikut, sebaiknya waspadai kemungkinan kadar kolesterol dalam tubuh Anda sudah berada di atas batas normal.
Mengenali tanda-tanda ini sejak dini sangat penting agar Anda dapat segera mengambil langkah yang tepat untuk mengelola dan mencegah risiko komplikasi. Yuk cek selengkapnya di bawah ini!
1. Kadar Gula Darah Meningkat Waspadai Gula Darah Tinggi
Bagi Anda yang memiliki riwayat diabetes, perlu diwaspadai bahwa kadar gula darah yang tinggi dan tidak terkontrol sangat berbahaya. Sebab, hal tersebut dapat menjadi salah satu pemicu meningkatnya kadar kolesterol dalam tubuh.
Kondisi ini terjadi karena rendahnya kadar kolesterol baik serta meningkatnya kolesterol jahat. Untuk mengurangi risiko komplikasi yang lebih serius, tidak hanya kadar gula darah yang perlu diperhatikan, tetapi juga pola makan sehari-hari.
2. Adanya Gejala Kolesterol Tinggi Bisa Picu Serangan Jantung
Tingginya kadar kolesterol dalam tubuh memiliki kaitan erat dengan meningkatnya risiko serangan jantung. Kondisi ini dapat terjadi akibat penumpukan plak lemak di dalam pembuluh darah.
Dimana hal tersebut menyebabkan aliran darah menuju jantung menjadi terganggu atau bahkan terhambat sepenuhnya. Gejala awal serangan jantung yang dipicu oleh kolesterol tinggi seringkali tidak langsung disadari.
Namun, beberapa tanda yang umum muncul meliputi nyeri atau ketidaknyamanan di area dada, rasa sakit yang menjalar ke lengan, hingga sesak napas.
3. Sering Merasa Nyeri di Kaki Saat Berjalan
Apakah Anda sering mengalami rasa nyeri, pegal, kesemutan, atau bahkan kekakuan pada kaki saat berjalan? Jika iya, kondisi ini bisa menjadi tanda kolesterol tinggi dalam tubuh Anda.
Nyeri pada kaki yang muncul saat beraktivitas, terutama ketika berjalan, dapat terjadi akibat adanya penyumbatan pada arteri di area kaki.
Penyumbatan ini disebabkan oleh penumpukan plak lemak akibat tingginya kadar kolesterol dalam darah, yang menghambat aliran darah ke bagian tubuh tertentu.
4. Sering Merasa Lelah dan Lemas
Apakah Anda sering merasa lelah dan lemas meskipun hanya melakukan aktivitas ringan? Jika kondisi ini terjadi secara terus-menerus, Anda patut mewaspadainya.
Salah satu penyebab utamanya adalah karena jantung harus bekerja lebih keras untuk memompa darah ke seluruh tubuh akibat penyempitan pembuluh darah.
Penyempitan ini bisa terjadi akibat penumpukan plak lemak yang berasal dari kadar kolesterol tinggi dalam tubuh. Akibatnya, aliran darah menjadi tidak lancar, pasokan oksigen ke organ-organ tubuh pun berkurang.
5. Terdapat Perhatikan Perubahan pada Mata
Tahukah Anda bahwa kondisi mata juga bisa menjadi salah satu tanda kolesterol tinggi dalam tubuh? Salah satu tanda yang kerap muncul namun sering tidak disadari adalah terbentuknya lingkaran berwarna putih atau abu-abu di sekitar kornea mata. Secara medis ini dikenal sebagai arcus senilis.
Meskipun kondisi ini umumnya lebih sering terjadi pada orang lanjut usia. Kemunculannya di usia muda bisa menjadi sinyal bahwa kadar kolesterol dalam darah sedang berada di atas batas normal.
Cari Tahu 5 Cara Efektif Mengatasi Kolesterol Tinggi
Menjaga kadar kolesterol tetap normal merupakan langkah penting untuk memastikan kesehatan jantung dan pembuluh darah tetap optimal. Kolesterol tinggi yang dibiarkan tanpa pengelolaan yang baik dapat meningkatkan risiko berbagai penyakit serius, seperti serangan jantung dan stroke.
Oleh karena itu, sangat penting untuk mengambil langkah-langkah pencegahan yang tepat guna mengontrol kadar kolesterol dalam tubuh. Berikut adalah beberapa cara efektif yang dapat Anda terapkan untuk menurunkan kolesterol tinggi dan menjaga kesehatan secara keseluruhan:
1. Rutin Berolahraga
Melakukan aktivitas fisik secara rutin merupakan salah satu cara paling efektif untuk membantu mengontrol tanda kolesterol tinggi dalam tubuh. Dengan berolahraga, tubuh dapat meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) dan sekaligus menurunkan kolesterol jahat (LDL) serta trigliserida yang berlebih.
Selain itu, aktivitas fisik juga bermanfaat dalam menjaga berat badan ideal dan meningkatkan kesehatan jantung secara keseluruhan.
Disarankan untuk meluangkan waktu sekitar 30 hingga 60 menit setiap hari untuk berolahraga. Anda bisa memilih jenis olahraga yang sesuai dengan kondisi tubuh dan preferensi.
2. Kendalikan Berat Badan
Memiliki berat badan berlebih atau bahkan obesitas dapat meningkatkan risiko penumpukan kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh. Pada akhirnya, hal ini dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan serius, termasuk penyakit jantung dan stroke.
Oleh karena itu, menjaga berat badan agar tetap berada dalam kategori ideal menjadi salah satu langkah penting dalam mencegah lonjakan kadar kolesterol. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengetahui berat badan Anda berada dalam kategori sehat adalah dengan menghitung Indeks Massa Tubuh (BMI).
Rentang BMI yang dianggap normal dan ideal berkisar antara 18,5 hingga 24,9. Jika BMI Anda melebihi angka tersebut, disarankan untuk mulai menerapkan pola hidup sehat.
3. Ubah Pola Makan Menjadi Lebih Sehat
Pola makan yang sehat dan seimbang berperan besar dalam menjaga kadar kolesterol tetap normal serta mengurangi risiko berbagai penyakit. Termasuk gangguan jantung dan pembuluh darah.
Salah satu langkah utama yang perlu dilakukan adalah membatasi konsumsi makanan yang tinggi kolesterol jahat (LDL).
Selain itu, penting juga untuk menghindari konsumsi minuman beralkohol yang dapat mempengaruhi metabolisme lemak dalam tubuh dan memperburuk kondisi kesehatan. Sebagai gantinya, perbanyak asupan makanan sehat yang kaya akan serat, antioksidan, dan lemak baik.
4. Pastikan Tidur Anda Cukup dan Berkualitas
Kualitas dan durasi tidur yang cukup memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan tubuh. Termasuk dalam mengatur metabolisme lemak serta kadar kolesterol dalam darah. Kurang tidur secara terus-menerus dapat mengganggu keseimbangan hormon yang mengatur metabolisme.
Untuk menghindari dampak negatif tersebut, usahakan untuk tidur selama 7 hingga 9 jam setiap malam. Tujuannya adalah agar tubuh memiliki waktu yang cukup untuk memulihkan fungsi organ secara optimal.
5. Kurangi Konsumsi Alkohol
Mengonsumsi minuman beralkohol dalam jumlah berlebihan dapat berdampak negatif terhadap keseimbangan kadar lemak dalam darah. Terutama dengan meningkatkan kadar trigliserida. Peningkatan kadar trigliserida yang signifikan dapat memicu penyumbatan pembuluh darah.
Jika Anda memilih untuk mengkonsumsi alkohol, sebaiknya lakukan dengan penuh kesadaran dan dalam jumlah yang sangat terbatas. Pastikan untuk tidak melewati batas konsumsi yang dianjurkan, serta lebih memilih gaya hidup sehat dengan mengutamakan asupan makanan bergizi.
Sudah Merasakan Tanda Kolesterol Tinggi? Medicastore Siap Membantu!
Merasa cepat lelah, sering kesemutan, atau nyeri di bagian kaki saat berjalan? Bisa jadi itu adalah gejala kolesterol tinggi dalam tubuh Anda. Jangan anggap remeh, karena kolesterol tinggi dapat memicu berbagai penyakit serius, termasuk gangguan jantung dan stroke.
Untuk mengatasinya, pastikan Anda memilih solusi yang tepat, salah satunya dengan mengonsumsi obat penurun kolesterol. Khususnya yang telah teruji secara klinis dan direkomendasikan oleh para ahli. Kini, tak perlu repot keluar rumah untuk mendapatkan obat yang Anda butuhkan.
Medicastore, apotik online terpercaya, siap memberikan layanan pemesanan obat yang mudah, cepat, dan aman langsung ke alamat Anda. Jika masih bingung memilih produk yang sesuai, tim profesional Medicastore siap memberikan konsultasi agar Anda mendapatkan obat terbaik sesuai kondisi kesehatan.
Referensi:
- https://www.liputan6.com/feeds/read/5950823/tanda-kolesterol-naik-yang-perlu-diperhatikan-ketahui-cara-mengatasinya?page=7
- https://p2ptm.kemkes.go.id/infographic-p2ptm/hipertensi-penyakit-jantung-dan-pembuluh-darah/pencegahan-kolesterol-tinggi
- https://www.siloamhospitals.com/informasi-siloam/artikel/gejala-kolesterol-tinggi
- https://www.mitrakeluarga.com/artikel/gejala-kolesterol-tinggi
- https://primayahospital.com/penyakit-dalam/kolesterol-tinggi/
- https://www.alodokter.com/kolesterol
- https://www.rri.co.id/kesehatan/1335629/kenali-tanda-kolesterol-tinggi-muncul-di-tubuh