Informasi Produk Terkait Obat Alergi dan Antihistamin


Artikel Produk Terkait " Obat Alergi dan Antihistamin "


# Macam-Macam Obat Gatal di Apotik

Oleh : Bekti

Obat gatal di apotik

Sumber : seasonsmedical.com

 

Pasti pernah merasakan rasa gatal di kulit, yang  membuat kita refleks menggaruk untuk meredakan rasa gatalnya. Meskipun seringnya orang merasakan gatal akibat gigitan serangga, tetapi sebenarnya gatal-gatal di kulit bisa disebabkan karena sebab lain, seperti misalnya alergi.

Kebiasaan menggaruk kulit saat terasa gatal juga sebenarnya tidak baik untuk dilakukan meskipun terasa menyenangkan.  Sebabnya karena selain tidak efektif untuk meredakan gatal, kebiasaan menggaruk kulit juga bisa menyebabkan kulit menjadi lecet dan timbul luka yang malah bisa menyebabkan terjadinya infeksi kulit.

Khusus untuk gatal akibat alergi, maka harus dicari dulu penyebab alerginya agar bisa dihindari sehingga tidak menyebabkan gatal lagi. Bila hanya mengobati rasa gatalnya saja tanpa tahu penyebabnya, maka di lain waktu reaksi alerginya bisa terulang kembali bila kontak dengan pencetus alerginya.

Untuk mengetahui mengenai gatal-gatal di kulit dan macam-macam penanganannya, bisa dilihat pada artikel di bawah ini.  

 

Penyebab dan Gejala Alergi

Alergi terjadi ketika kekebalan tubuh bereaksi terhadap zat asing, seperti misalnya serbuk sari, racun dari sengatan lebah, bulu hewan peliharaan, makanan, dll. Alergi ini bersifat individu, dalam arti sesuatu yang biasa saja bagi seseorang bisa menyebabkan reaksi alergi bagi orang lain.

Sistem kekebalan tubuh memperoduksi zat yang disebut sebagai antibodi. Ketika kita mengalami alergi, maka sistem kekebalan tubuh akan menghasilkan antibodi yang mengenali zat alergen tertentu sebagai zat berbahaya meskipun sebenarnya tidak. Jadi ketika di lain waktu tubuh melakukan kontak dengan zat alergen tersebut, maka reaksi dari sistem kekebalan tubuh dapat merangsang kulit, sinus, jalan nafas atau sistem pencernaan dan memunculkan apa yang kita sebut sebagai reaksi alergi

Tingkat keparahan alergi yang dialami juga bisa berbeda-beda bagi tiap orang. Dari yang hanya bersifat ringan saja hingga yang bisa membahayakan nyawa (reaksi anafilaksis). Meskipun sebagian besar alergi tidak bisa disembuhkan, tetapi dengan penanganan yang tepat maka gejala alergi yang dirasakan bisa diredakan.

Gatal pada kulit sendiri bisa merupakan gejala alergi atau hasil dari paparan langsung terhadap zat alergen. Contohnya: Bila kita mengkonsumsi makanan yang merupakan penyebab alergi, maka bisa timbul ruam dan gatal-gatal di kulit seluruh tubuh. Sedangkan pada dermatitis kontak, hal tersebut terjadi akibat kontak langsung antara kulit dengan zat alergen, seperti misalnya zat pembersih atau tanaman tertentu.

 Tipe-tipe alergi pada kulit, yaitu:

  • Ruam. Yaitu area kulit yang teriritasi, berwarna kemerahan atau bengkak serta terasa nyeri atau gatal. Ruam sendiri merupakan reaksi yang umum terjadi ketika mengalami alergi pada kulit.
  • Eksim. Bercak kulit menjadi meradang dan bisa gatal serta berdarah.
  • Dermatitis kontak. Bercak merah dan gatal pada kulit muncul segera setelah kontak dengan alergen.
  • Sakit tenggorokan. Tenggorokan mengalami iritasi atau peradangan dan terasa sakit.
  • Biduran. Bintik merah dan gatal yang timbul dengan berbagai ukuran serta bentuk muncul di permukaan kulit.
  • Mata bengkak. Mata terasa gatal dan berair serta telihat bengkak.
  • Gatal. Akibat terjadi iritasi atau peradangan pada kulit.
  • Rasa seperti terbakar. Peradangan pada kulit yang menyebabkan rasa nyeri menyengat seperti terbakar di kulit.

 

Para peneliti masih belum mengetahui secara pasti kenapa sistem kekebalan tubuh menyebabkan timbulnya reaksi alergi ketika suatu zat yang umumnya tidak berbahaya memasuki tubuh.

Selain itu, alergi mempunyai komponen genetik. Artinya orang tua dapat menurunkan alergi tersebut kepada anak-anakny. Meskipun demikian, hanya kerentanan umum terhadap reaksi alergi yang bersifat diturunkan, sedangkan jenis alerginya tidak diturunkan. Contohnya jika ibu mempunyai alergi terhadap kerang, tidak berarti anaknya juga akan alergi terhadap kerang.

Jenis alergen yang umum adalah:

  • Benda yang berasal dari hewan. Contohnya bulu hewan, debu tungau, kecoak, dll.
  • Obat-obatan. Antibiotika golongan Penisilin dan Sulfa merupakan pemicu umum terjadinya alergi.
  • Makanan. Gandum, kacang-kacangan, susu, kerang dan telur merupakan makanan yang sering menyebabkan terjadinya alergi.
  • Sengatan serangga. Contohnya lebah, tawon dan nyamuk.
  • Jamur. Spora jamur di udara dapat memicu reaksi alergi.
  • Tanaman. Serbuk sari dari rumput, gulma, dan pohon, serta resin dari tumbuhan seperti poison ivy dan poison oak merupakan alergen tumbuhan yang sangat umum dialami.
  • Alergen lainnya. Lateks, yaitu bahan yang sering ditemukan pada sarung tangan dan kondom lateks, serta logam seperti nikel juga merupakan alergen yang umum dialami.

 

Obat Gatal di Apotik

Cara terbaik untuk mencegah terjadinya alergi adalah dengan menjauhi apapun yang bisa memicu reaksi alergi. Bila hal tersebut tidak memungkinkan maka ada beberapa penanganan yang bisa dilakukan seperti misalnya pemberian obat.

Penangann yang bisa diberikan adalah:

1. Pemberian obat-obatan

Untuk mengatasi alergi maka bisa diberikan obat seperti antihistamin untuk mengontrol gejalanya. Obat-obatan tersebut ada yang bisa dibeli bebas dan ada juga obat gatal di apotik yang harus dibeli memakai resep dokter. Yang akan diberikan oleh dokter tergantung dari jenis keparahan alergi yang dialami.

Contoh obat-obatnya adalah:

  • Antihistamin seperti diphenhydramine
  • Kortikosteroid
  • Cetirizine
  • Loratadine
  • Decongestan (untuk melegakan saluran pernafasan)

2. Imunoterapi

Banyak orang yang memilih untuk melakukan imunoterapi. Hal ini dilakukan dengan cara pemberian suntikan selama beberapa kali dalam waktu beberapa tahun supaya tubuh menjadi terbiasa terhadap alergi. Imunoterapi yang berhasil akan dapat mencegah gejala alergi untuk muncul kembali.

3. Suntikan efinefrin

Jika memiliki alergi parah yang mengancam jiwa, maka suntikan epinefrin bisa digunakan untuk melawan reaksi alergi hingga pertolongan medis tiba.

 

Medicastore adalah apotik online dengan fasilitas layanan lengkap, yang melayani pengiriman ke seluruh wilayah Indonesia (berdasar peraturan penjualan obat yang berlaku). Kami menjual berbagai jenis produk kesehatan dengan harga yang bersaing, termasuk diantaranya obat gatal di apotik.

 

Sumber :

1. mayoclinic.org

2. healthline.com