Suplemen Nutrisi untuk Mata, Nutrieye Kapsul Solusinya!

Nutrieye kapsul merupakan suplemen untuk membantu memelihara kesehatan mata. Menjaga kesehatan mata tentunya perlu senantiasa diperhatikan ya. Caranya memang beragam, salah satunya dengan mengonsumsi suplemen kesehatan mata seperti Nutrieye.

Seseorang yang memiliki kekurangan vitamin, dapat berakibat pada kesehatan mata. Memang, mendapatkan vitamin untuk tubuh bisa diperoleh dengan mengonsumsi makanan bergizi. Tapi untuk Anda dengan segudang aktivitas dan pola makan yang kurang baik, mengonsumsi vitamin bisa menjadi solusinya!

Kandungan Suplemen Nutrieye Kapsul untuk Kesehatan Mata

Nutrieye, suplemen untuk memelihara kesehatan mata

Suplemen Nutrieye kapsul memiliki kandungan lutein, ekstrak Bilberry, dan Zeaxanthin. Menurut literatur, senyawa lutein sendiri diketahui memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan mata.

Sementara itu, buah bilberry yang banyak berkembang di Eropa Utara ini, mengandung banyak khasiat. Salah satu khasiat utamanya yaitu untuk menjaga kesehatan mata.

Buah bilberry dapat membantu meningkatkan kesehatan pada pasien penderita glaukoma, yakni kondisi meningkatnya tekanan dalam mata bagian depan yang dapat menjadikan hilangnya penglihatan.

Tak hanya itu, buah bilberry juga memiliki khasiat lain yakni mampu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. Manfaat ini bisa diperoleh, sebab di dalam buah bilberry terdapat kandungan senyawa antosianin.

Disamping itu, kandungan lutein dan kandungan zeaxanthin memiliki manfaat untuk membantu meredakan peradangan dan meningkatkan daya ketajaman serta sensitivitas pada mata.

Selain fungsinya untuk menjaga fungsi ata, lutein dan zeaxanthin juga diyakini bermanfaat untuk kesehatan kulit. Manfaat ini berasal dari antioksidan yang membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar ultraviolet.

Suatu riset dari Clinical, Cosmetic and Investigational Dermatology, melaporkan bahwa, lutein dan zeaxanthin dapat memperbaiki dan meratakan rona kulit secara signifikan. Selain itu juga berpotensi untuk melindungi sel kulit dari penuaan dini dan dapat menurunkan risiko tumor akibat sinar UV.

Sesuai dengan kemasannya, kandungan Nutrieye kapsul ini tersusun atas 80 mg ekstrak bilberry, 5 mg lutein dan zeaxanthin 1 mg.

Terdapat juga bahan tambahan di dalamnya, diantaranya Calcium Phosphate Dibasic, Colloidal Silicon Dioxide, Croscarmellose Sodium, Sodium Benzoat, Talcum, Microcrystalline Cellulose 102, Bovine Gelatin dan Magnesium Stearat.

Selain menjadi suplemen untuk mendukung menjaga dan memelihara kesehatan mata hingga membantu mengurangi gangguan penglihatan, Nutrieye kapsul juga bermanfaat untuk membantu mengurangi gejala katarak dan degenerasi makula.

Degenerasi makula ini merupakan kondisi dimana menurunnya penglihatan pusat. Makula sendiri merupakan bagian dari retina mata yang berfungsi sebagai reseptor sinyal cahaya, yang kemudian diantarkan ke otak.

Indikasi atau manfaat berikutnya yang akan dirasakan dengan rutin mengkonsumsi suplemen mata yakni, dapat membantu meredakan gejala mata lelah, dan meredakan ketegangan otot pada mata.

Suplemen Nutrieye kapsul ini merupakan golongan obat suplemen berbentuk kapsul tentunya, dengan desain kemasannya kotak 3 strip. Nutrieye suplemen sendiri merupakan produk Kalbe Farma. Bagi Anda yang membutuhkan suplemen satu ini untuk mata, cukup merogoh ongkos sebesar Rp. 258.000 saja.

Dosis dan Aturan Pakai Nutrieye Kapsul

Nutrieye kapsul termasuk kedalam golongan obat bebas, dimana dalam mengonsumsinya, perlu diperhatikan dosis untuk setiap pasien. Dengan memperhatikan dosis selama mengkonsumsi, maka manfaat obat ini akan lebih terasa dan bekerja secara efektif.

Dosis pemberian obat suplemen ini yakni cukup dengan 2 kali sehari 1 kapsul. Untuk cara mengkonsumsinya, gunakan suplemen ini sesuai dengan saran dokter dan petunjuk yang ada di dalam kemasan.

Suplemen, digunakan sebagai pelengkap nutrisi tubuh, tidak menggantikan sepenuhnya nutrisi dari makanan. Dengan begitu, Anda harus tetap mengonsumsi makanan yang baik untuk mata.

Untuk mengonsumsi suplemen ini sebaiknya dikonsumsi setelah makan. Setelah mengkonsumsi satu kapsul, Anda sebaiknya menyimpan obat ini di tempat kering dan sejuk, pada suhu sekitar di bawah 30 derajat celcius. Penting untuk menjauhkan suplemen dari paparan sinar matahari langsung.

Yang Harus Diperhatikan Saat Mengkonsumsi Suplemen Nutrieye

Menurut sejumlah literatur, belum ada efek samping yang dilaporkan terkait mengonsumsi Nutrieye kapsul. Namun, apabila Anda mempunyai  hipersensitiiftas terhadap salah satu kandungan dari suplemen ini, maka sebaiknya Anda tidak mengkonsumsinya. Kemudian bila Anda merasakan adanya efek samping yang tidak diinginkan setelah mengkonsumsinya, hentikan segera penggunaan, dan berkonsultasi langsung ke dokter.

Berikut adalah beberapa hal yang dapat terjadi dari mengkonsumsi suplemen bersamaan dengan obat tertentu :

  1. Meningkatkan Risiko Kadar Gula Darah Rendah (Hipoglikemia)

Efek interaksi yang terjadi jika kandungan bilberry dikonsumsi bersamaan dengan obat atau herbal lainnya yaitu dapat meningkatkan risiko terjadinya kadar gula darah rendah atau Hipoglikemia.

Hal ini akan terjadi apabila dikonsumsi secara bersamaan dengan obat antidiabetes seperti insulin, glimepride dan pioglitazone.

  1. Meningkatkan Disulfiram-Like reaction

Apabila mengonsumsi suplemen yang mengandung bilberry secara bersamaan dengan suplemen herbal lain, dapat menyebabkan peningkatan risiko terjadinya Disulfiram-Like reaction. Kondisi ini biasanya dibuktikan dengan reaksi tubuh mual, nyeri perut, dan muntah.

  1. Meningkatkan Risiko Perdarahan

Mengonsumsi suplemen dengan kandungan bilberry secara bersamaan dengan obat pengencer darah, dapat berakibat pada peningkatan risiko terjadinya pendarahan. Sejumlah obat pengencer darah diantaranya aspirin atau warfarin.

  1. Penurunan Efektivitas Vitamin Tertentu

Tahukah Anda bahwa mengonsumsi suplemen yang mengandung lutein secara bersamaan dengan obat-obatan tertentu, dapat menyebabkan sejumlah akibat berbahaya, yakni penurunan penyerapan lutein dan beta karoten? Tak hanya itu, bahkan dapat mengakibatkan penurunan  penyerapan dan efektivitas vitamin E.

Apabila Anda saat ini sedang mengonsumsi sejumlah obat dan ingin mengonsumsi suplemen ini, ada baiknya untuk membaca dan memperhatikan bahan yang terkandung di dalam obat.

Selain itu, jangan mengonsumsi suplemen dan obat dalam waktu bersamaan untuk mencegah terjadinya efek yang tidak diinginkan.

Konsultasikan suplemen mata ini dengan dokter sebelum mengkonsumsinya. Begitu juga dengan kondisi apabila Anda mengalami reaksi alergi setelah mengkonsumsi suplemen dengan kandungan tersebut,segera periksa ke dokter untuk penanganan lebih lanjut.

Dimana Bisa Mendapatkan Suplemen Nutrieye Ini ?

Memang, kebutuhan vitamin dapat diperoleh dari mengonsumsi makanan yang bergizi. Akan tetapi tak bisa dipungkiri, terdapat sejumlah kondisi seseorang yang memerlukan vitamin dalam jumlah yang lebih untuk mencukupi kebutuhannya.

Kalau Anda membutuhkan suplemen Nutrieye kapsul saat ini, Anda bisa mendapatkannya secara mudah melalui apotik online, Medicastore.

Pelayanannya ramah, cepat, dan mudah, sehingga Anda tak perlu lagi datang ke apotek untuk membeli suplemen secara langsung. Tinggal melakukan pemesanan melalui website Medicastore, obat Anda segera diproses.

Untuk melihat kesediaan produk, Anda bisa melihat melalui halaman utama website kami.

Ingin berkonsultasi terlebih dahulu terkait dosisi obat agar cocok bagi kebutuhan dan kesehatan Anda? Jangan ragu menggunakan layanan konsultasi secara online dari Medicastore.

Tak hanya menyediakan obat dan suplemen dengan stock terlengkap, Medicastore juga melayani pemesanan obat dari resep dokter. Semakin memudahkan pasien ya! Jadi tunggu apalagi, dapatkan Nutrieye kapsul dengan mudah hanya disini!