5 Obat Kortikosteroid yang Sering Digunakan untuk Mengatasi Peradangan

Apakah Anda pernah mengalami peradangan? Tahukah Anda apa peradangan itu dan bagaimana cara mengatasinya? Penggunaan obat golongan anti inflamasi bisa menjadi solusi untuk mengobati peradangan. Kenali obat kortikosteroid untuk mengatasi peradangan dalam ulasan di bawah ini!

 

Peradangan merupakan bentuk respon tubuh terhadap cedera maupun infeksi yang diakibatkan oleh mikroorganisme (seperti parasit, virus, bakteri, dan jamur). Peradangan yang terjadi di jaringan tubuh yang sehat dan berlangsung terlalu lama dapat membahayakan. Lantas bagaimana cara mengatasinya?

 

Rekomendasi Obat Kortikosteroid untuk Mengatasi Peradangan

 

Pilihan 5 Obat Kortikosteroid untuk Peradangan

 

Peradangan dapat diatasi dengan konsumsi obat kortikosteroid, yakni golongan obat dengan kandungan hormon steroid sintetis. Adapun mekanisme kerjanya adalah dengan mengurangi zat pemicu peradangan. Berikut adalah  rekomendasi obat yang berfungsi untuk mengatasi peradangan:

 

1. Betamethasone

 

Rekomendasi pertama obat untuk mengatasi peradangan adalah betamethasone. Penggunaan obat ini dapat meredakan gejala akibat peradangan dalam beberapa kondisi. Kondisi yang dimaksudkan antara lain radang sendi, asma, alergi, sarkoidosis, lupus, atau kolitis ulseratif.

 

Betamethasone bekerja dengan menghambat pelepasan zat pemicu timbulnya reaksi peradangan. Obat ini juga dapat membantu meredakan penyakit autoimun karena mampu merespon sistem imun yang berlebihan.

 

Sediaan obat betamethasone tersedia dalam berbagai bentuk seperti tetes mata, obat oral (minum), betamethasone topikal (obat oles), dan tetes telinga. Masing-masing memiliki merek dagang yang bervariasi dengan manfaat yang sama yakni dapat meredakan peradangan.

 

Beberapa merek dagang betamethasone oral diantaranya proceles, colergis, mexon beta, polacel, meclovel, ocuson, B-Dex, benoson, durocort, BDM, celestamine, cortamine, hufabethamin, dan exabet. Pembelian obat jenis betamethasone harus menggunakan resep dokter.

 

Sebelum mengonsumsi obat betamethasone oral, baik dalam bentuk sirup maupun tablet, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter. Beritahu dokter mengenai riwayat alergi dan penyakit yang Anda miliki.

 

Pasien dengan gangguan hipotiroidisme, gangguan penglihatan, sindrom cushing, gangguan pembekuan darah, epilepsi, myasthenia gravis, osteoporosis, penyakit jantung, tekanan darah tinggi, diabetes, penyakit liver, penyakit ginjal, atau gangguan mental, harus konsultasi dengan dokter.

 

Perhatikan peringatan penggunaan obat ini, cara mengonsumsi, dan dosis sesuai anjuran dokter. Obat ini dapat menimbulkan beberapa interaksi dengan obat lainnya. Kenali efek sampingnya dan segera periksakan diri apabila mengalami gejala yang timbul akibat konsumsi obat jenis ini.

 

2. Obat Kortikosteroid untuk Mengatasi Peradangan Dexamethasone

 

Rekomendasi obat kortikosteroid yang berikutnya adalah dexamethasone. Golongan obat kortikosteroid ini digunakan untuk meredakan peradangan. Beberapa kondisi peradangan yang dapat diatasi dengan obat ini adalah penyakit autoimun, radang sendi, atau reaksi alergi.

 

Obat ini tersedia dalam bentuk salep mata atau obat tetes mata, cairan suntik, dan obat oral (minum). Dexamethasone obat tetes maupun salep mata hanya untuk mengatasi peradangan akibat operasi, alergi berat, dan cedera.

 

Beberapa merek dagang dari obat ini antara lain trodex, bufacaryl, ermethasone, cortidex, pycameth, dexamethasone, polofar plus, dexaharsen, omedeson, dextaco, lorson, dextamine, licodexon, etadexta, indexon, dan grathazon. Dexamethasone termasuk golongan obat resep untuk anak-anak dan dewasa.

 

Tersedia beberapa bentuk sediaan oral yakni suntik, kaplet, tablet, dan sirup. Perhatikan cara penggunaan dan dosis sesuai anjuran dokter untuk mendapatkan hasil yang optimal.

 

Sebelum mengonsumsinya beritahu dokter mengenai riwayat alergi, riwayat penyakit, sedang atau pernah mengalami infeksi (herpes, TBC, infeksi cacing, jamur, malaria, atau disentri). Hal ini bisa menjadi pertimbangan dokter lama memilih tindakan dan meresepkan obat yang tepat.

 

Adapun efek samping yang mungkin ditimbulkan setelah konsumsi dexamethasone diantaranya meningkatnya nafsu makan, sakit perut, insomnia, sakit kepala, dan heartburn (rasa panas pada area dada). Konsultasikan dengan dokter apabila mengalami efek samping yang lebih serius.

 

3. Prednisone

 

Prednisone merupakan obat untuk meredakan peradangan pada alergi, radang sendi, dermatitis kontak, dan penyakit autoimun. Penggunaan obat ini dapat digunakan pada saat gejala kambuh dan dalam jangka waktu panjang, sesuai dengan kondisinya.

 

Konsumsi prednisone sesuai dengan dosis yang dianjurkan oleh dokter. Biasanya disesuaikan dengan berat badan pasien. Lakukan cek up secara rutin untuk mengetahui perkembangan selama pengobatan. Hentikan penggunaan saat mengalami gejala dari efek samping penggunaan obat ini.

 

Beberapa merek dagang yang bisa Anda beli di apotik antara lain prednison, trifacort, eltazon, lexacort, pehacort, inflason, pehacort, dan remocort.  Pastikan Anda mendapatkan resep dokter untuk membeli obat golongan kortikosteroid.

 

4. Methylprednisolone

 

Peradangan akibat radang usus, radang sendi, asma, lupus, asma, hingga multiple sclerosis dapat diredakan dengan konsumsi Methylprednisolone. Pembengkakan dan nyeri akibat gejala peradangan dapat berangsur mereda setelah konsumsi obat ini.

 

Penyakit autoimun atau alergi berat, serta reaksi penolakan setelah transplantasi organ dapat diatasi dan dicegah dengan konsumsi methylprednisolone. Konsumsi obat ini harus menggunakan resep dan anjuran dokter.

 

Beberapa merek dagang dari methylprednisolone yakni depo medrol, chameleon, lameson, toras, xilon, vadrol, yalone, urbason, medixon, hexilon, intidrol, phadilon, metrison, methylon, methylprednisolone novell, methylprednisolone dexa medica, phadilon, sanexon, dan methylprednisolone hexpharm.

 

Obat jenis ini tersedia dalam bentuk sediaan suntik dan suspensi atau tablet. Dapat digunakan untuk anak-anak dan orang dewasa, sesuai dosis yang ditetapkan dan diberikan oleh dokter.

 

5. Budesonide

 

Budesonide memiliki manfaat untuk mencegah dan mengatasi radang yang kambuh serta dapat mengurangi dan mengontrol gejala peradangan yang terjadi.

 

Selain itu. budesonide juga banyak digunakan pada obat asma dalam bentuk hisap atau inhaler.

 

Budesonide tersedia dalam merek dagang menticor, budenofalk, pulmicort, symbicort, dll. Sama seperti obat kortikosteroid peradangan lainnya, pembeliannya harus menggunakan resep dokter.

 

Pesan Obat Kortikosteroid untuk Peradangan di Apotik Terbaik, Medicastore!

 

Tahukah Anda salah satu apotik online dan terbaik di Indonesia ini? Medicastore hadir sebagai apotik online yang bisa Anda akses kapan saja dan dimana saja. Tersedia produk kesehatan, meliputi obat, suplemen, hingga peralatan penunjang kesehatan berkualitas dan lengkap di apotik ini.

 

Pembelian obat baik itu dengan resep dokter maupun tidak tetap bisa dilayani. Akan tetapi untuk obat khusus resep, wajib melampirkan daftar obat yang telah diresepkan oleh dokter.

 

Pesan segera obat kortikosteroid, baik itu dari jenis Betamethasone, Dexamethasone, Prednisone, Methylprednisolone, atau Budesonide hanya di Apotik Medicastore. Tersedia berbagai merek dagang baik dalam bentuk sediaan sirup maupun tablet.

 

Apabila obat yang Anda inginkan tidak tersedia pada halaman penawaran, ajukan produk yang Anda butuhkan melalui fitur yang ada. Jangan tunggu peradangan menjadi semakin parah, atasi segera dengan obat kortikosteroid untuk mengatasi peradangan yang tepat sesuai anjuran dokter.

 

Medicastore solusi untuk memenuhi kebutuhan obat dan produk kesehatan lainnya. Tidak hanya itu, Anda juga bisa mendapatkan informasi terkait layanan kesehatan, dokter dan spesialis terdekat. Artikel kesehatan, obat, dan penyakit juga bisa Anda akses dengan mudah hanya di Apotik Medicastore.

 

Referensi:

https://www.alodokter.com/budesonide

https://www.alodokter.com/methylprednisolone

https://www.alodokter.com/prednison

https://www.alodokter.com/dexamethasone

https://www.alodokter.com/kortikosteroid

https://hellosehat.com/obat-suplemen/manfaat-efek-samping-kortikosteroid/

https://www.alodokter.com/betametason

https://my.clevelandclinic.org/health/symptoms/21660-inflammation