Erisipelas
Erisipelas merupakan suatu jenis selulitis yang terjadi pada lapisan kulit bagian luar (superfisial).
Penyebab Erisipelas
Erisipelas disebabkan oleh infeksi bakteri streptokokus. Penyakit ini bisa terjadi baik pada anak-anak maupun orang dewasa.
Beberapa faktor risiko terjadinya erisipelas antara lain :
- Adanya trauma atau luka pada kulit
- Gangguan aliran pembuluh darah balik (vena) atau sistem limfatik
Gejala Erisipelas
Infeksi ini seringkali terjadi pada wajah, lengan atau tungkai. Kelainan yang timbul berupa ruam merah dan licin, kulit dibawahnya sangat merah, terasa nyeri, membengkak dan teraba hangat, disertai lepuhan-lepuhan kecil.
Sumber : www.nlm.nih.gov
Pada infeksi yang berat, bisa terjadi demam dan menggigil.
Diagnosis Erisipelas
Diagnosis didasarkan dari gejala-gejala yang ada.
Penanganan Erisipelas
Infeksi erisipelas perlu diatasi dengan pemberian antibiotika. Pada kasus yang berat, pemberian antibiotik perlu diberikan melalui suntikan. Selain itu, bisa diberikan obat-obat untuk mengatasi rasa nyeri dan tidak nyaman.
Dokter Spesialis
Untuk informasi atau penanganan penyakit ini, konsultasikan lebih lanjut dengan dokter.
Referensi
- D, Damian. Erysipelas. Merck Manual Home Health Handbook. 2013.
- L, Daniel. Erysipelas. Medline Plus. 2012.