Ini 5 Elemen yang Harus Ada Ketika Latihan Kebugaran

empat latihan kebugaran atau fitness center banyak tersebar dimana-mana. Dengan semakin banyaknya masyarakat yang sadar untuk menjaga kesehatan, maka latihan kebugaran atau fitness sudah menjadi kebiasaan yang rutin dilakukan. Tetapi jangan salah, tidak perlu menjadi member pusat kebugaran ataupun membeli alat kebugaran sendiri di rumah untuk bisa melakukan latihan kebugaran secara lengkap. Yang penting adalah melakukan semua elemen latihan yang terdapat di latihan kebugaran. Sehingga biarpun di rumah, kita tetap bisa melatih kebugaran dengan baik. Untuk mengetahui elemen-elemen apa saja yang sebaiknya ada ketika melakukan latihan kebugaran, bisa dilihat pada artikel dibawah ini yang medicastore.com ambil dari mayoclinic.org.

 

Elemen-elemen dalam latihan kebugaran

Untuk mendapatkan manfaat kesehatan yang maksimal dari latihan kebugaran maka sebaiknya menyeimbangkan 5 elemen latihan, yaitu : latihan aerobik, latihan kekuatan, latihan inti tubuh (core exercise), latihan keseimbangan, serta latihan kelenturan & peregangan. Berikut adalah ulasan lengkapnya :

 

1. Latihan aerobik

Latihan aerobik atau yang juga dikenal dengan latihan kardio atau latihan ketahanan tubuh merupakan landasan dari setiap program latihan kebugaran. Latihan aerobik akan menyebabkan kita bernafas lebih cepat & lebih dalam, sehingga memaksimalkan jumlah oksigen yang ada dalam darah. Semakin baik latihan aerobik yang kita lakukan saat melakukan latihan kebugaran, maka jantung serta paru-paru & pembuluh darah akan semakin baik membawa oksigen ke seluruh tubuh. Hal tersebut juga akan mempermudah kita untuk menyelesaikan aktifitas fisik harian atau pun untuk mempersiapkan tubuh menghadapi keadaan yang tak terduga, seperti misalnya berlari menghindari hujan saat turun dari mobil.

Yang termasuk dalam latihan aerobik adalah semua aktifitas fisik yang menggunakan sebagian besar otot serta meningkatkan detak jantung. Contoh aktifitasnya adalah berjalan, berlari, bersepeda, berenang, menari atau melakukan olahraga air. Cobalah untuk melakukan latihan aerobik sedang setidaknya 2,5 jam seminggu atau bila melakukan latihan aerobik yang bertenaga maka cukup dilakukan selama 1 jam 15 menit seminggu. Sebaiknya lama waktu latihan aerobik tersebut dibagi dalam beberapa sesi seminggu & bukan dilakukan secara sekaligus 1 kali seminggu.

 

2. Latihan kekuatan

Melatih otot merupakan salah satu komponen penting dari program latihan kebugaran. Latihan kekuatan yang dilakukan setidaknya 2 kali seminggu dapat membantu meningkatkan kekuatan tulang & kebugaran otot. Latihan kekuatan juga bisa membantu mempertahankan massa otot selama program penurunan berat badan.

Sebagian besar tempat latihan kebugaran menawarkan berbagai alat untuk melakukan latihan kekuatan. Tetapi bukan berarti untuk melakukan latihan kebugaran hanya bisa di tempat fitness semata. Barbel tangan atau alat barbel yang dibuat sendiri (seperti misalnya botol plastik yang diisi air atau pasir) juga bisa digunakan untuk melakukan latihan kekuatan. Alat lain yang bisa digunakan di rumah adalah karet resisten. Selain itu bisa juga melakukan latihan kekuatan dengan hanya menggunakan tubuh, seperti misalnya melalui gerakan push up, sit up atau squats.

 

3. Latihan inti tubuh

Otot yang terdapat di bagian perut, punggung bagian bawah & pinggul dikenal juga sebagai otot inti. Otot-otot tersebut membantu tubuh untuk melindungi punggung serta menyambungkan gerakan antara tubuh bagian atas dengan bagian bawah. Latihan inti merupakan elemen penting dalam latihan kebugaran yang baik.

Latihan inti akan membantu melatih otot untuk menahan tulang belakang & juga memungkinkan kita untuk menggunakan otot tubuh bagian atas & bawah dengan lebih efektif. Yang termasuk dalam latihan inti adalah semua latihan yang menggunakan batang tubuh tanpa adanya penahan, termasuk juga sit up. Latihan inti juga bisa dilakukan dengan menggunakan bola fitness.

 

4. Latihan keseimbangan

Orang dewasa terutama yang sudah berusia tua disarankan untuk melakukan latihan keseimbangan ini secara rutin untuk menjaga atau meningkatkan keseimbangan. Hal ini sangat penting karena keseimbangan cenderung menurun seiring dengan bertambahnya usia, sehingga kondisi jatuh seringkali terjadi pada orang tua & beresiko untuk menyebabkan tulang patah. Cobalan untuk berdiri dengan 1 kaki selama waktu tertentu untuk membantu meningkatkan keseimbangan secara keseluruhan. Aktifitas lain seperti misalnya tai chi juga bisa membantu meningkatkan keseimbangan.

 

5. Latihan kelenturan & peregangan

Kelenturan merupakan bagian yang penting dari kebugaran fisik. Beberapa aktifitas fisik seperti misalnya menari membutuhkan kelenturan lebih dibandingkan yang lainnya sehingga juga bisa membuat orang untuk lebih mudah melakukan aktifitas yang banyak membutuhkan kelenturan. Peregangan atau stretching juga membantu rentang pergerakan persendian & meningkatkan postur tubuh menjadi lebih baik lagi. Melakukan peregangan secara teratur juga bisa membantu meredakan stress. Karena alasan tersebut maka aktifitas latihan kelenturan & peregangan merupakan bagian yang perlu ada dalam setiap program latihan kebugaran.

Sebelum melakukan latihan peregangan maka sebaiknya lakukan dulu pemanasan dengan berjalan atau latihan lain dengan intensitas yang rendah selama 5-10 menit. Latihan peregangan juga baik dilakukan setelah selesai melakukan latihan kebugaran, ketika otot masih hangat & cepat menerima peregangan yang dilakukan. Idealnya, lakukan peregangan setiap melakukan latihan kebugaran. Jika tidak melakukan peregangan setiap melakukan latihan kebugaran, maka sebaiknya lakukan setidaknya 3 kali seminggu setelah pemanasan untuk menjaga kelenturan tubuh. Aktifitas seperti yoga juga membantu meningkatkan kelenturan tubuh juga.

 

Sertakan semua elemen tersebut

Jadi, baik kita merancang program latihan kebugaran sendiri ataupun menggunakan jasa pelatih pribadi, ke-5 elemen tersebut yaitu : latihan aerobik, latihan kekuatan, latihan inti tubuh (core exercise), latihan keseimbangan, serta latihan kelenturan & peregangan harus terdapat didalam program latihan secara keseluruhan. Meskipun tidak harus untuk melakukan ke-5 elemen tersebut dalam tiap sesi latihan, tetapi dengan memasukkannya dalam latihan rutin akan meningkatkan kebugaran tubuh.

 

Sumber :

1. mayoclinic.org

 

 

Informasi Produk Terkait :

1. YB Aerosol

 

Artikel Terkait :

  1. Perlunya Wanita Melakukan Olahraga, Bahkan Setelah Menopause
  2. Olahraga dan Dehidras
  3. Ada Waktu Luang 10 Menit ? Olahraga Saja …

 

Informasi Penyakit Terkait :

  1. Pergelangan Kaki Yang Terkilir
  2. Bursitis
  3. Cedera Olahraga

 

Program Promosi Medicastore (berlaku mulai tgl 1-31 Maret 2014) :

 

Gabung di facebook medicastore untuk informasi kesehatan terbaru :

https://www.facebook.com/medicastore

Follow juga twitter medicastore di :

@MedicastoreNews