Cacing adalah parasit yang bisa masuk ke dalam tubuh manusia dan menyebabkan berbagai macam penyakit. Umumnya, cacing akan masuk melalui mulut bersamaan dengan makanan yang dikonsumsi dan bisa bertahan hidup di dalam usus.
Selain mulut, cacing juga bisa masuk melalui kulit saat melakukan kontak langsung dengan tanah yang sudah terkontaminasi benih cacing atau larva. Salah satu jenis cacing yang paling sering menyerang anak-anak dan orang dewasa adalah cacing pita dan cacing kremi.
Agar terhindar dari penyakit cacingan, Anda bisa mengkonsumsi obat dan diimbangi dengan pola hidup yang bersih dan sehat. Salah satu obat yang cukup efektif mengatasi cacingan adalah Konvermex Obat Cacing Keluarga.
Mengenal Konvermex Obat Cacing Keluarga
Ternyata, Konvermex Obat Cacing Keluarga ini tidak hanya mampu mengatasi penyakit cacingan yang disebabkan oleh cacing parasit seperti kremi (Enterobius vermicularis) saja, tapi juga cacing tambang (Ancylostoma duodenale), cacing gelang (Ascaris lumbricoides), dan orientalis.
Jadi bisa dikatakan bahwa Konvermex adalah obat cacing yang sangat tepat untuk menghancurkan cacing parasit di dalam tubuh.
Selain bisa dikonsumsi oleh orang dewasa, Konvermex juga aman diberikan kepada anak-anak. Sebaiknya, ketika salah satu dari anggota keluarga mengalami cacingan, maka disarankan anggota keluarga lain juga meminum obat dan menjaga lingkungan agar tetap bersih.
Hal ini bertujuan untuk memutus rantai penularan penyakit cacingan. Untuk hasil yang lebih efektif dan maksimal, disarankan untuk minum obat cacing setiap 6 bulan sekali secara rutin.
Ada dua ukuran (Dosis) obat Konvermex Obat Cacing Keluarga yang berada di pasaran, yaitu
Konvermex 125 bentuknya terdiri dari suspensi dan tablet. Mengandung 125 mg pirantel pamoat dalam setiap tabletnya, sedangkan untuk yang suspensi mengandung 125 mg pirantel pamoat dalam 5 ml dan berisi 10 ml dalam setiap satu wadahnya.
Untuk rasanya ada varian rasa jeruk yang pastinya disukai oleh anak-anak. Sesuai dosisnya, obat Konvermex 125 ini juga lebih tepat untuk diberikan kepada anak-anak.
Aturan pakainya adalah sebagai berikut:
- Konvermex 125 bentuk tablet :
Anak usia 2 - 6 tahun : 1 - 2 tablet.
Anak usia 6 - 12 tahun : 2 - 3 tablet.
Dan anak yang berusia lebih dari 12 tahun : 3 - 4 tablet.
- Konvermex 125 bentuk suspensi :
Anak usia 2 - 6 tahun : 1/2 - 1 takaran ( 5 - 10 ml).
Anak usia 6 - 12 tahun : 1 - 11/2 takaran ( 10 - 15 ml).
Dan anak yang berusia lebih dari 12 tahun : 11/2 - 2 takaran ( 15 - 20 ml).
Ada dua jenis Konvermex 250 yaitu berbentuk suspensi dan kaplet. Untuk bentuk suspensi tersedia varian rasa vanila. Setiap 5 ml mengandung Pyrantel pamoate setara dengan Pyrantel base 250. Dan untuk yang berbentuk kaplet, setiap kaplet mengandung Pyrantel pamoate setara dengan Pyrantel base 250. Konvermex 250 ini lebih disarankan dikonsumsi oleh orang dewasa.
Untuk aturan pakainya yaitu sebagai berikut:
- Konvermex 250 berbentuk kaplet :
Usia 2 - 6 tahun : 1 - 2 kaplet.
Usia 6 - 12 tahun : 1 - 11/2 kaplet.
Usia lebih dari 12 tahun : 12/2 - 2 kaplet.
- Konvermex 250 berbentuk suspensi :
Usia 2 - 6 tahun : 1/4 - 1/2 takaran ( 2,5 - 5 ml).
Usia 6 - 12 tahun : 1/2 - 3/4 takaran ( 5 - 7,5 ml).
Usia lebih dari 12 tahun : 3/4 - 1 gelas takar (7,5 - 10 ml).
Untuk orang dewasa dianjurkan mengkonsumsi obat ini sekitar 15 - 20 ml atau 1,5 - 2 gelas takar agar hasilnya lebih maksimal. Anda juga tidak perlu mengonsumsi obat pencahar lagi.
Untuk saran penyimpanannya, letakan obat pada suhu dibawah 30 derajat celcius agar kandungan dalam obat masih tetap terjaga dengan baik.
Efek samping dari penggunaan Konvermex Obat Cacing Keluarga yang mungkin terjadi adalah:
- Mual.
- Diare.
- Mengantuk.
- Muntah.
- Munculnya ruam.
- Sakit kepala atau pusing.
Obat ini tidak boleh diberikan pada pasien yang mempunyai riwayat hipersensitif terhadap pirantel pamoat. Lalu, tidak boleh juga dikonsumsi bersamaan dengan golongan obat antagonis terhadap piperazine.
Baca juga :
1. Cacingan pada Anak
2. Combantrin, Ampuh Mengatasi Infeksi Cacing
Penyebab Cacingan Pada Anak dan Orang Dewasa
Mengacu pada catatan dari Departemen Kesehatan, rata-rata penyakit cacingan yang terjadi di Indonesia adalah 28 persen dengan tingkat yang berbeda-beda pada setiap daerah. Hal ini disebabkan karena letak Indonesia yang berada di wilayah tropis sehingga memungkinkan cacing untuk berkembang biak dengan cepat.
Berikut adalah beberapa penyebab penyakit cacingan yang umum terjadi:
Anak kecil maupun orang dewasa sangat suka beraktivitas di luar rumah, terlebih jika bersama dengan teman atau keluarga. Ketika sedang di luar, benda apa pun akan disentuh tanpa pernah tahu apakah benda tersebut bersih atau kotor.
Setelah bermain, terkadang lupa untuk mencuci tangan. Inilah yang membuat anak-anak dan orang dewasa cukup rentan mengalami cacingan, karena tidak membiasakan diri untuk cuci tangan setelah beraktivitas di luar rumah, sehingga cacing akan sangat mudah masuk melalui sela-sela kulit.
Oleh karena itu, pastikan Anda sudah membersihkan kaki dan tangan sehabis bermain sebelum menyentuh makanan dan minuman agar tidak mudah mengalami cacingan. Jangan lupa juga untuk memotong kuku minimal satu minggu sekali.
Berkembangnya cacing disebabkan oleh menetasnya telur di berbagai benda, seperti minuman, makanan, dan air yang digunakan untuk mandi. Telur cacing paling banyak ditemukan pada daging. Padahal, jika termakan, maka cacing akan sangat mudah tumbuh di dalam tubuh.
Ukurannya yang sangat kecil membuat telur cacing akan sangat sulit untuk dilihat dengan mata telanjang. Sebagai langkah preventif, mungkin Anda bisa mencuci daging dan merebusnya dengan air mendidih sebelum memakannya.
Makanan yang diproses setengah matang mungkin sangat menggiurkan bagi sebagian orang, namun sebaiknya Anda menghindarinya, karena benih cacing yang ada pada makanan bisa saja belum mati dan bisa menimbulkan penyakit cacingan. Jadi, pastikan semua bahan makanan dicuci bersih terlebih dahulu dan dimasak hingga benar-benar matang.
Belilah Obat di Apotek Online Medicastore!
Medicastore adalah apotek online yang menjual berbagai merk dan jenis obat-obatan dengan harga yang cukup terjangkau. Selama 12 tahun berdiri sejak tahun 2010, kami terus menjaga kualitas dan meningkatkan pelayanan terbaik kepada para pelanggan setia kami.
Anda tidak perlu khawatir, semua produk yang kami pasarkan sudah memiliki ijin edar dari BPOM, sehingga produk kami sangat terjaga keamanannya dan layak untuk diperjualbelikan.
Untuk informasi detail produk obat dan keperluan lainnya, silahkan kunjungi laman penawaran di website kami di Medicastore. Kami akan memberikan gratis ongkir untuk wilayah-wilayah tertentu, cek syarat dan ketentuannya di website kami ya.
Tunggu apalagi, segera beli Konvermex, obat cacing keluarga di Apotek Medicastore sekarang juga. Dijamin obat yang Anda pesan akan sampai ke tangan Anda dengan aman.