Sindroma Goodpasture (Sindroma Ginjal Paru)
Sindroma Goodpasture (Sindroma Ginjal Paru) merupakan suatu penyakit autoimun yang jarang terjadi, tetapi bersifat serius, di mana terjadi penurunan fungsi ginjal yang progresif, disertai gangguan pada paru-paru.
Penyebab Sindroma goodpasture
Penyebab
Sindroma Goodpasture terjadi karena sistem kekebalan tubuh menghasilkan antibodi yang menyerang bagian tubuhnya sendiri (autoimun), yaitu kolagen pada paru-paru dan ginjal. Kolagen merupakan protein yang membantu membentuk jaringan ikat. Penyebab terjadinya gangguan ini belum diketahui dengan jelas. Sindroma Goodpasture bisa diturunkan dalam keluarga. Oleh karena itu, beberapa peneliti percaya bahwa ada faktor genetik yang berperan dalam terjadinya gangguan ini.
Faktor lain yang mungkin meningkatkan risiko terjadinya sindroma Goodpasture:
- Paparan terhadap bahan kimia tertentu, misalnya larutan hidrokarbon dan paraquat untuk membasmi rumput liar
- Paparan terhadap debu logam
- Menggunakan obat-obat terlarang, seperti kokain
- Merokok
- Infeksi virus
Sindroma Goodpasture biasanya mengenai pria muda. Gangguan ini lebih sering terjadi pada orang kulit putih ketimbang orang dari etnis dan ras lainnya. Sindroma Goodpasture juga lebih sering terjadi pada orang-orang yang berusia antara 20-30 tahun dan berusia lebih dari 60 tahun.
Gejala Sindroma goodpasture
Gejala
Gejala bisa muncul perlahan-lahan dalam waktu beberapa bulan atau bahkan tahun, tetapi bisa juga muncul dengan sangat cepat dalam waktu beberapa hari atau beberapa minggu.
Tanda-tanda awal sindroma Goodpasture bisa berupa :
- rasa lelah
- hilang nafsu makan
- lemah
- sulit bernapas
Karena sindroma Goodpasture bisa dengan cepat mengenai paru-paru, maka gejala seperti sesak nafas dan batuk kering persisten, yang kadang disertai dengan darah, bisa dengan cepat terjadi.
Jika sindroma Goodpasture mengenai ginjal, maka bisa ditemukan gejala-gejala seperti :
- adanya darah dalam air kemih
- air kemih berbusa
- tekanan darah tinggi
- rasa panas seperti terbakar saat berkemih
- sulit buang air kecil
- nyeri punggung dibawah tulang iga
- pembengkakan di tangan dan kaki
- mual, muntah
- kulit pucat
Meskipun sindroma Goodpasture bisa menyebabkan perdarahan di paru-paru yang mengancam nyawa, tetapi biasanya gangguan ini tidak menyebabkan kerusakan paru untuk waktu lama. Akibat yang paling serius dari sindroma Goodpasture adalah gagal ginjal, di mana penderita sampai perlu menjalani cuci darah atau transplantasi ginjal.
Diagnosis Sindroma goodpasture
Diagnosis
Diagnosis didasarkan dari gejala-gejala yang ada dan hasil pemeriksaan fisik. Beberapa pemeriksaan yang bisa dilakukan antara lain :
- Pemeriksaan darah dan air kemih
- Rontgen dada, bisa menunjukkan adanya kerusakan pada jaringan paru
- Biopsi. Contoh jaringan paru atau ginjal bisa diambil untuk dilakukan pemeriksaan terhadap adanya antibodi tertentu yang terdapat pada sindroma Goodpasture, serta menunjukkan berapa besar kerusakan ginjal yang terjadi.
Penanganan Sindroma goodpasture
Penanganan
Terapi yang diberikan pada Sindroma Goodpasture antara lain bertujuan untuk :
- menghilangkan antibodi tubuh yang berbahaya
- mengendalikan penumpukan cairan yang berlebih dan tekanan darah tinggi
- mencegah terjadinya kerusakan paru dan ginjal yang berat
Plasmaferesis bisa dilakukan untuk membuang antibodi berbahaya dari dalam tubuh. Tindakan ini dilakukan dengan cara mengambil sekitar 300 ml darah dari dalam tubuh, kemudian sel-sel darah dipisahkan dari komponen plasma, yaitu bagian yang mengandung antibodi sindroma Goodpasture. Selanjutnya, sel-sel darah dicampur dengan cairan pengganti plasma dan dikembalikan ke dalam tubuh.
Pada beberapa kasus, diperlukan pemberian oksigen tambahan atau bahkan alat bantu pernapasan (ventilator) hingga penyakit membaik.
Batasi asupan cairan dan garam untuk mengendalikan pembengkakan. Jika terjadi gagal ginjal berat, maka mungkin perlu dilakukan cuci darah (dialisis). Jika jika ginjal sudah tidak dapat berfungsi, maka mungkin diperlukan transplantasi ginjal.
Dokter Spesialis
Untuk informasi atau penanganan penyakit ini, konsultasikan lebih lanjut dengan dokter.
Pencegahan
Jangan pernah menghirup bau lem atau menyedot bensin dengan mulut karena membuat paru terpapar dengan larutan hidrokarbon dan bisa menyebabkan terjadinya sindroma ini.
Referensi
Referensi:
- - D, David C. Goodpasture Syndrome. Medline Plus. 2011.
- - J, Kimball. Goodpasture Syndrome. Web MD. 2012.