Fitry Fatima, S.Si, Apt
18-02-2008

Probiotik Membantu Menjaga Daya Tahan Tubuh Anak

Semua orangtua pasti menginginkan yang terbaik untuk buah hatinya. Orangtua sekarang seakan terdoktrin untuk menempuh segala cara agar anaknya menjadi cerdas. Salah satunya dengan memberikan susu yang mengandung nutrisi yang dapat membantu perkembangan otak yaitu AA, DHA dan LA. Tapi apakah anak menjadi cerdas adalah segala-galanya?

pentingnya_menjaga_daya_tahan_tubuh_melalui_keunggulan_probiotik
Kiri ke kanan: Shanaz Haque; Prof. Dr. Ir. Ali Khomsan, MS;
dr. Eva J Soelaeman, Sp.A; dan Vira Yuniar

Vira Yuniar, artis sinetron yang juga seorang ibu dari dua orang anak batita, berbagi pengalamannya dalam menghadapi anak yang sakit dalam Talk Show bertajuk Pentingnya Menjaga Daya Tahan Tubuh Melalui Keunggulan Probiotik yang diselenggarakan Rabu, 13 Februari 2008 lalu di Ballroom 1, Hotel Mulia, Senayan, Jakarta.

Anak Vira yang pertama memiliki bakat alergi dan sering diare ketika berusia 4 bulan padahal hanya diberi ASI. Setelah diperiksa oleh dokter anak, ternyata tinja bayinya mengandung banyak bakteri. Dari dokter anaknya tersebut, Vira mengetahui bahwa anak memiliki refleks menghisap apa pun terutama tangannya sehingga mudah kemasukan bakteri jahat.

Usia bayi sampai 5 tahun (balita) adalah masa yang sangat singkat dan merupakan periode emas tumbuh kembang. Ahli tumbuh kembang pernah berkata bahwa pada masa itulah si ‘kecil’ belajar banyak hal di dunia yang baru baginya.

Anak Perlu Dilindungi dengan Baik

“Sebenarnya lingkungan membuat kita menjadi kebal, semakin terekspos maka semakin tubuh kita latihan terhadap kuman. Tapi ada suatu masa anak dalam pertumbuhan membutuhkan perlindungan yang baik,” ungkap Prof. Dr. Ir. Ali Khomsan, MS dari Departemen Gizi Masyarakat Fakultas Ekologi Manusia Institut Pertanian Bogor.

Kini lingkungan hidup di sekitar anak pun semakin memburuk. Mulai dari sering banjir, sampah dimana-mana, udara tercemar, dan lainnya. Sayangnya, daya tahan tubuh pada usia balita belum terbentuk sempurna seperti pada orang dewasa.

Anak memerlukan daya tahan alami sebagai modal dasar untuk belajar yang optimal. Jika daya tahan tubuh kuat maka anak tidak mudah sakit sehingga proses belajar optimal. Sebaliknya, jika daya tahan tubuh lemah maka anak menjadi mudah sakit sehingga mengganggu proses belajar.

“Anak kecil di bawah 2-3 thn yang diare dapat berakibat kematian atau pertumbuhannya terhambat karena infeksi dan kekurangan gizi bersifat sinergis artinya saling memperkuat. Mengatasi infeksi dengan meningkatkan kekebalan tubuh pada usia dini menjadi jaminan untuk menghasilkan anak yang sehat,” papar Prof. Ali yang juga Guru Besar Pangan dan Gizi di IPB.

Kesehatan Pencernaan Mendukung Daya Tahan Tubuh
Hasil riset menunjukkan bahwa 80% pertahanan tubuh berasal dari pencernaan. Usus bukan hanya berfungi untuk penyerapan dan pencernaan makanan tetapi juga merupakan bagian dari sistem imun terbesar dalam tubuh yang mengatasi antigen dan zat berbahaya yang masuk.

dr. Eva J. Soelaeman, Sp.A, Ketua Divisi Gastroenterologi Departemen Pediatrika Rumah Sakit Ibu dan Anak Harapan Kita, Jakarta menjelaskan, “Usus adalah bagian tubuh yang pertama tereksposoleh dunia luar melalui makanan yang dimakan. Usus sendiri mengandung bakteri yang disebut flora normal usus.”

Lebih lanjut dr. Eva mengungkapkan, “Hidup di Indonesia ada untungnya, makanannya tidak steril atau masih mengandung sedikit bakteri yang berfungsi sebagai imunisasi alami. Kalau orangtua sangat bersih maka akan merugikan anaknya di kemudian hari karena sistem kekebalan anak kurang terbentuk.”

Usus mengandung banyak sekali bakteri (kuman) yang terdiri dari kuman baik dan kuman jahat. Kuman yang baik kemudian disebut probiotik. Salah satu parameter saluran cerna yang sehat sehingga produksi imunitas terus berlangsung lancar adalah dominannya jumlah probiotik. “Jika usus kita penuh dengan kuman baik maka tidak ada tempat untuk kuman jahat,” kata dr. Eva.

Probiotik Membantu Daya Tahan Tubuh Anak

Probiotik memiliki sejumlah manfaat seperti melindungi permukaan usus sehingga tidak memberikan kesempatan bakteri jahat, menjaga ekosistem usus, sintesis vitamin, modulasi imunitas dan efek positif metabolik. Pemberian probiotik adalah pilihan paling alamiah dan aman untuk mengoptimalkan keseimbangan ekosistem pencernaan.

Tidak sembarang strain dapat disebut probiotik. “Syarat probiotik adalah dikonsumsi dalam keadaan hidup, mencapai saluran cerna dalam keadaan hidup, jumlah cukup dan memberikan efek kesehatan positif,” papar Prof. Dr. Ir. Ali Khomsan, MS, Kepala Departemen Gizi Masyarakat Fakultas Ekologi Manusia Institut Pertanian Bogor.

Probiotik bekerja dengan meningkatkan aktifitas sel fagosit pemangsa patogen (penyebab penyakit), meningkatkan antibodi, melakukan perlekatan di dinding usus sehingga menghalangi perlekatan patogen, menghasilkan zat yang bersifat antimikroba (asam organik, hidrogen peroksida, acidolin) dan mengikat senyawa racun (amonia, nitrosamin) sehingga meringankan kerja hati.

“Banyak laporan bahwa pemberian probiotik dapat mencegah alergi. Menurut hygiene theory, pada anak yang terlalu bersih dimana tidak ada kuman (atau sangat sedikit) akan sangat mudah terbentuk Imunoglobulin E yang tinggi sehingga mudah alergi, sedangkan pada anak yang flora ususnya baik kejadian alerginya lebih rendah,”ungkap dr. Eva.

Probiotik Nestle Dancow dalam Susu Bubuk

Pusat Riset Nestle di Lausanne, Swiss berhasil mengembangkan teknologi membuat probiotik Lactobacillus PROTECTUS™ dalam kondisi dormant atau ‘setengah tidur’ sehingga memungkinkan dimasukkan ke dalam susu bubuk.

Lactobacillus PROTECTUS™ terdiri dari Lactobacillus paracasei dan Bifidobacterium longum dengan kadar masing-masing 108 colony form unit/100 gram. Probiotik tersebut akan hidup dan aktif kembali setelah terkena udara dan kelembaban atau ketika diseduh dengan air hangat maksimal 45?C.

Agar tetap hidup, probiotik harus diberi makanan yang disebut prebotik. Prebiotik adalah makanan yang tidak dapat dicerna tetapi mempunyai efek dapat merangsang pertumbuhan bakteri baik dalam usus besar manusia seperti bifidobacteria dan lactobacilli.

Untuk mudahnya, dr. Eva yang sering mengikuti pelatihan di luar negeri, menjelaskan, “Probiotik adalah pasukannya, sedangkan prebiotik adalah logistiknya.” Pusat Riset Nestle telah lebih dahulu menemukan prebiotik yang dinamakan Prebio1 dan diluncurkan Desember 2000 silam.

Dalam kesempatan ini, dijelaskan rangkaian susu Dancow untuk anak yang terdiri dari 3 jenis produk yaitu 1+ untuk usia 1-3 tahun, 3+ untuk usia 3-5 tahun dan 5+ untuk usia 5-12 tahun. Selain mengandung Lactobacillus PROTECTUS™ dan Prebio1, produk ini juga mengandung nutrisi untuk pertumbuhan yaitu DHA, LA, dan ALA.

Tip Menyeduh Susu Mengandung Probiotik

Susu yang mengandung probiotik ini tidak akan bermanfaat bila salah menyeduhnya. “Paradigma ibu bahwa susu dibuat dengan air panas agar bakterinya mati adalah salah, susu yang mengandung probiotik justru tidak boleh diseduh dengan air panas bersuhu di atas 70?C,”tegas Prof. Ali.

cara_menyeduh_susu_mengandung_probiotik
Nestle mendemonstrasikan cara menyeduh susu probiotik dengan benar

Windy Cahyaning, Category Marketing Manager Children Nutrition Nestle Indonesia mendemostrasikan bagaimana cara menyeduh susu mengandung probiotik bagi para ibu. Cara ini tidak akan membunuh bakteri baik sehingga memberikan manfaat.

“Membuat susu dalam suhu 45?C (suam-suam kuku) dengan cara memasukkan air dahulu sebelum susu. Gelas berukuran 185 mL dibagi menjadi 3 bagian, masukkan dahulu air dingin sebanyak 2/3 bagian baru kemudian ditambah air hangat 1/3 bagian. Masukkan 3 sendok peres susu kemudian aduk hingga merata,” jelas Windy.

Prof. Ali mengingatkan, “Susu bubuk berkualitas sama baiknya dengan susu cair tapi pencairan harus dilakukan sesuai aturan. Jika aturan tidak tepat, misal seharusnya 3 sendok susu tapi ibu memberikan 2 sendok susu maka kekurangtahuan ibu ini menyebabkan gizi yang masuk ke tubuh anak menjadi kurang.”

Perkembangan otak optimal terjadi sampai usia 5 tahun, paling utama sampai 1 tahun pertama kemudian melambat 3 tahun dan berhenti sama sekali setelah 5 tahun. Ketika anak kekurangan gizi pada masa golden age, maka tidak bisa diperbaiki (irreversible). Sebaliknya jika memberikan AA dan DHA setelah 5 tahun sedikit/tidak ada gunanya diberikan.

Kesehatan Pencernaan adalah Prioritas

Kecerdasan anak adalah hasil dari interaksi multi faktor seperti genetik, lingkungan & stimulasi, asupan nutrisi dan faktor lainnya. Nutrisi untuk otak memang diperlukan, tapi bukan satu-satunya penentu kecerdasan dan keberhasilan anak kelak.

Dalam memilih susu untuk anaknya, Vira memberikan susu sesuai kebutuhan masing-masing anak. Susunya pun dipilih yang mudah dijangkau dan terjangkau, intinya tujuan susu dan kandungannya kurang lebih sama. Vira berprinsip bahwa konsumen dibebaskan memilih yang terbaik untuk anaknya.

Peran orangtua sangat penting dalam mencerdaskan anak didukung dengan daya tahan tubuh yang kuat. Sebagai orangtua, Vira pun memutuskan bahwa kesehatan anak lebih penting, setelahnya baru anak bisa cerdas.

“Lagi pula, ibu pasti lebih pusing ketika menghadapi anaknya sakit daripada nilai ulangan anaknya jelek,” tambah istri Teuku Ryan ini. Jadi pilihannya dikembalikan kepada para orangtua, apakah kesehatan saluran cerna anak adalah prioritas yang utama?

Untuk undangan liputan seminar dan kegiatan lain kirim ke redaksi kami di fax. 021-7397069 atau redaksi@medicastore.